Raul Gonzales Putuskan Gantung Sepatu

Legenda Real Madrid itu pensiun dengan seragam New York Cosmos.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 16 Okt 2015, 04:23 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2015, 04:23 WIB
Raul Gonzales
Raul Gonzales (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Liputan6.com, New York - Raul Gonzales akhirnya memutuskan untuk gantung sepatu alias pensiun dari lapangan hijau. Penyerang berusia 38 tahun itu memilih pensiun setelah menyelesaikan kompetisi North American Soccer League (NASL) musim 2015 bersama New York Cosmos.

Kompetisi North American Soccer League musim ini baru akan berakhir pada November 2015. New York Cosmos mengonfirmasi bahwa legenda sepakbola Spanyol dan Real Madrid itu akan meninggalkan klub setelah kompetisi tahun ini selesai.

Raul memulai debutnya untuk Real Madrid pada 1994 dan menghabiskan waktu 16 tahun bersama klub ibukota Spanyol tersebut. Bersama Los Merengues, Raul mempersembahkan enam gelar La Liga dan tiga trofi Liga Champions.

"Keputusan saya adalah untuk pensiun pada akhir musim ini. Saya ingin sepenuhnya fokus menyelesaikan musim dan membantu New York Cosmos memenangi Kejuaraan NASL. Setelah itu, saya akan memutuskan langkah selanjutnya dalam karier saya," terang Raul, seperti dilansir Goal, Jumat (16/10/2015).

"Bermain sepakbola adalah bagian dari hidup saya untuk waktu yang lama dan keputusan pensiun bukan sesuatu yang muda, tapi saya percaya ini waktu yang tepat," sambungnya.

"Saya berterima kasih untuk semua orang yang telah mendukung karier saya selama ini. Saya tak sabar memainkan laga terakhir bersama New York Cosmos dalam beberapa pekan ke depan," ungkapnya.

Selama membela Real Madrid, Raul mencetak 323 gol, yang membuatnya sempat menjadi pencetak gol terbanyak di klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu. Namun, Cristiano Ronaldo berhasil menyamai rekor gol Raul untuk Madrid pada September lalu setelah dua golnya ke gawang Malmo di ajang Liga Champions bersama Los Merengues.

Bersama Timnas Spanyol, Raul telah menjaringkan 44 gol dari 102 penampilannya. Setelah meninggalkan Madrid pada 2010 dengan menghabiskan dua musim bersama Schalke 04, sebelum hijrah ke klub Qatar, Al Sadd. Lalu, dia bergabung dengan New York Cosmos pada akhir 2014. (Win/Rjd)

Baca Juga : 

Ini Daftar Harga Tiket Final Piala Presiden

Hadapi Persib di Final, Sriwijaya Latihan Bareng Ferdinand Sinaga

Tekad Rossi Habisi Lorenzo di Tiga Seri Terakhir

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya