Liputan6.com, Paris - Antoine Griezmann menari ketika mencetak gol ke gawang Jerman di semifinal Piala Eropa 2016. Striker lubang timnas Prancis itu mengacungkan jempol dan kelingking sambil menggoyang-goyang leher.
Sepintas selebrasi tersebut mirip Ronaldinho ketika mencetak gol. Senior Griezmann, Thierry Henry, juga sempat melalukan perayaan serupa. King Henry menamai selebrasi itu Whazzup. Gaya seperti orang sedang menelepon ini sempat populer ketika Henry masih memperkuat Arsenal.
Namun faktanya, Griezmann meniru gerakan penyanyi rap, Drake dalam video klip berjudul "Hotline Bling"; bukan meniru selebrasi dua pemain tersebut. Menurut sang pemain, dia pernah memperagakan tarian tersebut ketika membela Atletico Madrid.
Advertisement
Baca Juga
Sebenarnya, pemain 25 tahun tersebut berniat merayakan selebrasi dengan tarian seperti Drake di laga melawan Albania. Namun, urung terlaksana karena terlalu emosional.
"Saya sudah melakukan selebrasi serupa ketika bermain untuk Atletico. Saya ingin melakukan lagi ketika melawan Albania. Tapi ketika itu, emosi saya sangat berlebihan dan lupa melakukannya."
Niat Griezmann merayakan gol dengan tarian seperti Drake akhirnya terwujud ketika melawan Republik Irlandia di babak 16 besar Piala Eropa. "Saya sempat lupa ketika mencetak gol penyeimbang melawan Irlandia. Tapi ketika mencetak gol kedua saya ingat."
Mantan pemain Real Sociedad ini menjadi buah bibir selama perhelatan Piala Eropa 2016. Sejauh ini, Griezmann sudah menyarangkan 6 gol. Jumlah tersebut membuat dia menempati daftar top scorer sementara Piala Eropa. Griezmann juga menjadi aktor penting sukses Les Bleus--julukan Prancis--ke final. Pemain 25 tahun itu mencetak sepasang gol ketika Prancis mengalahkan Jerman.