Liputan6.com, Bandung - Hariono mencetak gol pamungkas saat Persib Bandung gasak Perseru Serui 6-2 pada lanjutan Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo di Stadion si Jalak Harupat, Rabu (30/11/2016). Itu ternyata gol perdana Hariono untuk Maung Bandung sejak 2008.
Namun, ini tentu bukan gol pertama di sepanjang kariernya bermain bola. Pemain yang berjulukan Gattuso Persib itu juga pernah tampil fenomenal saat mencetak gol kala timnas kalahkan Palestina 4-1 di laga persahabatan di Manahan Solo, 22 Agustus 2011.
Hario mengaku sangat bahagia dengan golnya itu.Dia pun mempersembahkan golnya untuk keluarga, bobotoh, tim dan seluruh pihak yang membantunya selama bergabung di Persib.
"Gol ini untuk semua, bobotoh, tim, keluarga ya pokoknya untuk semuanya," katanya seusai laga.
Pada awalnya Hariono mengaku enggan mengambil eksekusi penalti, setelah Febri Hariyadi dilanggar bek Perseru menjelang akhir pertandingan.
"Ya awalnya enggak (mau) dan tidak mau. Tapi karena permintaan semuanya yang ada di stadion. Semua itu karena permintaan semuanya, pemain, pelatih, official bahkan seluruh stadion meneriakkan nama saya, saya dengar, Alhamdulillah bisa menjalankan dengan baik," katanya.
Hariono Persembahkan Gol Perdana di Persib untuk Bobotoh
Bobotoh teriakkan namanya saat akan eksekusi penalti Persib.
Diperbarui 01 Des 2016, 06:08 WIBDiterbitkan 01 Des 2016, 06:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Paskah, 165 Ribu Mobil Tinggalkan Jabotabek
TNI AD Pastikan Tindak Tegas 2 Anggota Diduga Keroyok Warga Serang hingga Tewas
Harga iPhone Asli iBox per April 2025, Cek Keunggulan Masing-Masing Seri
Demi Pulihkan Angka Kelahiran, Italia Beri Bonus Rp19,2 Juta Per Anak Baru Lahir dan Adopsi di 2025
5 Model Sanggul Modern dengan Rambut Sendiri, Cocok untuk Hari Kartini 2025
Cek Fakta: Ini Link Pendaftaran Online BPJS Gratis
Kalau 8 Hal Ini Ada di Hubunganmu, Bisa Jadi Pasanganmu Tidak Tulus
Hari Kartini 21 April 2025: Bukan Libur Nasional, Tapi Bisa Dirayakan dengan Cara Ini
Heboh Warga Labuan Bajo Diusir dari Pantai di sekitar Hotel, KKP: Pengusaha Dilarang Privatisasi
Menakar Kebijakan Penghapusan Kuota Impor Versi Pengamat UGM
Potret Kate Middleton Bergaya Y2K, Pakai Topi Ikonis Anne Hathaway di The Devil Wears Prada
Trofi Liga Europa Penting bagi Manchester United, Berdampak pada Perburuan Pemain