Djokovic Tantang Murray di Final Qatar Open 2017

Murray kini petenis nomor satu dunia, Djokovic di peringkat kedua.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 07 Jan 2017, 15:45 WIB
Diterbitkan 07 Jan 2017, 15:45 WIB
Andy Murray
Ekspresi petenis Skotlandia, Andy Murray, saat bertanding melawan Kei Nishikori di babak perempat final AS Terbuka 2016, Rabu (7/9/2016) waktu setempat. (EPA/Justin Lane)

Liputan6.com, Doha - Andy Murray dan juara bertahan Novak Djokovic akan berhadapan dalam laga final Qatar Open 2017 yang berlangsung Sabtu (7/1/2017). Kedua petenis putra tersebut merupakan peringkat teratas dunia untuk saat ini.  

Petenis peringkat satu dunia, Andy Murray, menaklukkan unggulan ketiga asal Republik Ceko, Tomas Berdych dengan 6-3, 6-4 di semifinal. Hasil itu membuat ia mencatatkan kemenangan beruntun yang ke-28.

 

Seperti dilansir Reuters, Petenis asal Skotlandia ini  juga mengincar gelar keenam beruntunnya. Sebagai petenis nomor satu dunia, Murray tentu lebih diunggulkan ketimbang Djokovic.

Sementara, Djokovic, yang disingkirkan Murray dari peringkat teratas pada November tahun lalu, menyisihkan petenis Spanyol, Fernando Verdasco di semifinal. Djokovic menang lewat pertarungan tiga set, 4-6, 7-6(7), dan 6-3 atas Verdasco.

Pada pertemuan terakhir, Djokovic takluk dari Murray di laga penutup musim 2016 World Tour Finals ATP. Djokovic berharap dapat menundukkan Murray untuk memangkas poin di peringkat petenis dunia.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya