Barcelona Bantah Incar Pelatih Juventus

Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez membantah timnya sedang mengincar Manajer Juventus, Massimiliano Allegri.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 21 Mar 2017, 17:45 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2017, 17:45 WIB
Juventus, Inter Milan, Serie A
Massimiliano Allegri (Alessandro Di Marco/ANSA via AP)

Liputan6.com, Barcelona - Direktur Olahraga Barcelona, Robert Fernandez membantah timnya sedang mengincar Manajer Juventus, Massimiliano Allegri. Fernandez justru menjagokan Juan Carlos Unzue sebagai pengganti Luis Enrique.

"Tidak benar Allegri akan datang," ujar Fernandez seperti dilansir Soccerway.

Rumor pelatih baru Barcelona terus bergulir setelah Enrique mengumumkan niat hengkang akhir musim ini. Enrique beralasan, dirinya ingin meninggalkan sementara dunia kepelatihan.

Keadaan ini mau tak mau membuat Barcelona harus mencari pengganti. Selain Allegri, nama Manajer Arsenal, Arsene Wenger dan Ernesto Valverde (Athletic Bilbao) muncul sebagai kandidat.

Namun, kultur Barcelona yang ingin manajernya punya ikatan batin dengan klub membuat Juan Carlos Unzue menjadi kandidat kuat. Sekedar informasi, Unzue adalah asisten Enrique saat ini di Barcelona.

Saat masih bermain, Unzue pernah membela Barcelona dari 1988 hingga 1990. Namun ia tak banyak mendapat kesempatan merumput.

"Unzue adalah seseorang yang tahu klub ini dengan sangat baik, termasuk sistem dan para pemainnya. Jadi dia bersiap," kata Fernandez.

"Valverde juga menjalani musim yang bagus, bukan cuma di Athletic Bilbao," ujar Fernandez mengakhiri.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya