Evra Tak Ingin Nasib Pogba Seperti Beckham di MU

Patrice Evra meminta gelandang MU Paul Pogba untuk menjaga sikapnya di luar lapangan.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 05 Apr 2017, 06:24 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2017, 06:24 WIB
MU
Pogba dan Evra sama-sama pernah membela MU dan Juventus. (AFP/Franck Fife)

Liputan6.com, Manchester - Patrice Evra meminta gelandang MU, Paul Pogba untuk menjaga sikapnya di luar lapangan. Ia merasa Pogba bakal menjadi pemain terbaik dunia jika fokus pada permainannya.

Evra bukan sosok asing bagi Pogba. Pasalnya, selain sama-sama dari Prancis, keduanya pernah membela Juventus selama tiga musim.

Itu sebabnya Evra sangat peduli dengan keadaan Pogba. Terlebih Pogba merupakan pemain termahal dunia saat ini.

"Jika Pogba bermain buruk maka orang-orang akan mengkritiknya tentang kelakukannya di media sosial. Tentu saya tidak ingin dia mengalami hal sama seperti David Beckham di MU dulu," kata Evra seperti dilansir Soccerway.

"Namun saya pikir Pogba tidak akan berubah. Dia akan berpikir dan bertindak sesuai kemauannya sendiri," ujarnya menambahkan.

Evra mengaku hingga sekarang masih terus berkomunikasi dengan Pogba. "Dia sudah seperti adik sendiri. Jujur saya yang menyarankannya untuk kembali ke MU. Saya selalu mendoakan yang terbaik untuknya."

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya