Tandang ke Madura, Mitra Kukar Siap Mainkan Mohamed Sissoko

Menurut Jafri, Mohamed Sissoko dalam kondisi bugar.

oleh Musthofa Aldo diperbarui 27 Apr 2017, 19:10 WIB
Diterbitkan 27 Apr 2017, 19:10 WIB
Mohamed Sissoko
Mohamed Sissoko (AFP)

Liputan6.com, Kukar - Mitra Kukar mengawali Liga 1 Indonesia 2017 dengan hasil buruk, klub berjuluk Naga Mekes ini hanya meraih satu poin dari dua laga kandang. Mereka kalah 0-2 dari tim sesama Kalimantan Barito Putera dan seri 1-1 saat menghadapi PSM Makassar.

"Satu poin dari dua laga home, tentu bukan hasil yang kami inginkan," kata pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Kabupaten Pamekasan, Kamis (27/4/2017).

Menurut Jafri, untuk memperbaiki pencapaian mereka, Mitra Kukar harus meraih tiga poin saat menghadapi Madura United, Jumat (28/4/2017). Meski dia mengakui, tidak mudah mengalahkan Madura United di kandangnya sendiri.

"Apa pun kondisi tim, kami sudah menyiapkan secara maksimal, kami bawa 20 pemain dan harus amankan tiga poin," mantan pelatih Persipura Jayapura itu menerangkan.

Jafri memastikan akan memainkan sang marquee player Mohamed Sissoko. Mitra tentu berharap pemain asal Mali itu bisa memberi kontribusi bagus untuk tim Mitra Kukar.

Dalam sesi latihan terakhir, kebugaran Mohamed Sissoko, yang juga sempat membela Liverpool dan Juventus itu sangat baik dan siap bermain penuh lawan Madura United. "Kondisi Sissoko baik, sudah pasti saya mainkan besok," kata dia.

Tak Ada Strategi Khusus

Sementara itu, bicara soal strategi, Jafri menyiapkan tak menyiapkan sesuatu yang khusus. Namun, dia tak memungkiri, ada beberapa pemain Madura yang harus dijaga dan diwaspadai.

"Kami tidak menjaga khusus satu pemain saja, kami menerapkan presure kolektif, semua pemain lawan harua dijaga," ungkapnya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya