Liputan6.com, Madrid - Vinicius Junior mengaku ditawari uang lebih banyak oleh Barcelona sebelum bergabung dengan Real Madrid. Namun, remaja asal Brasil berusia 16 tahun ini memilih bergabung dengan Real Madrid ketimbang Blaugrana.
Perwakilan Vinicius, Frederico Pena, mengungkap adanya persaingan antara Barcelona dan Real Madrid untuk mendapatkan Vinicius dari Flamengo. Vinicius sendiri akhirnya memilih Los Blancos usai biaya transfer mencapai 45 juta euro.
"Jika ada yang menerima kritik, itu adalah Real Madrid untuk tawaran yang mereka buat," ucap Pena, seperti dilansir Globesporte.
"Untuk mereka (Real Madrid), mereka menjamin itu akan bekerja. Ada sejumlah klub lain yang tertarik dan salah satunya menawarkan yang lebih banyak," tuturnya.
Namun, kepindahan Vinicius ke Santiago Bernabeu baru akan terjadi pada Juli 2018. Vinicius baru bisa bergabung dengan Real Madrid setelah ia berusia 18 tahun.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, memiliki rencana membiarkan Vinicius tetap di Flamengo hingga Juli 2019. Kedua klub tersebut menyepakati keputusan Zidane untuk membiarkan Vinicius memperoleh jam terbang lebih banyak.
"Barcelona sama-sama mengajukan paket yang lebih menguntungkan untuk sang pemain," ungkapnya.
"Banyak yang percaya bahwa itu gila Real Madrid membeli pemain 16 tahun seharga 45 juta euro. Tapi, mereka bukan satu-satunya yang terlibat dalam kegilaaan dan siap membayar mahal untuk kualitas Vinicius," paparnya.
Gabung Real Madrid, Wonderkid Brasil Ini Ternyata Tolak Barcelona
Vinicius baru berusia 16 tahun dan dibeli Real Madrid seharga 45 juta euro.
Diperbarui 26 Mei 2017, 12:30 WIBDiterbitkan 26 Mei 2017, 12:30 WIB
Striker Flamengo, Vinicius Junior, saat melawan Atletico Mineiro pada laga Liga Brasil di Rio de Janeiro, Selasa (23/5/2017). (EPA/Marceloa Sayao)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gedung Sekolah Rakyat Kota Malang Bakal Manfaatkan Rusunawa Guru
PSG Bidik Pemain Real Madrid! Siap Tebus Rp1,52 Triliun
Persis Solo Taklukkan Persita, Ong Kim Swee Bangga Ukir 2 Rekor
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Menang, Indonesia Bungkam Inggris 5-0
Hasil Liga Italia: Inter Milan Kalah Lagi, Dipermalukan Roma di Giuseppe Meazza
Jepang Luncurkan Visa Digital Nomad, Simak Syarat dan Cara Pengajuannya
Lahan Terbatas jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung
Pendaki Merbabu Ditemukan Meninggal, Menhut: Mari Utamakan Keselamatan dalam Pendakian
Hasil Liga Inggris: Hojlund Selamatkan Manchester United dari Kekalahan Lawan 10 Pemain Bournemouth
KPK Geledah Lokasi di Kalimantan Barat, Terkait Kasus Korupsi Baru
Ardhito Pramono Buka Konser Boyce Avenue di Jakarta dengan Tiga Lagu Hits
Paus Fransiskus Meninggal, Apakah Akan Dinobatkan Jadi Santo?