Pelatih Baru Bakal Pertahankan Permainan Khas Persipura

Wanderley Santos Junior akhirnya resmi ditunjuk sebagai pelatih baru Persipura Jayapura.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Jun 2017, 13:25 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2017, 13:25 WIB
Persipura Jayapura
Pelatih anyar Persipura Jayapura, Wanderley Machoda da Silva. (istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Pelatih baru Persipura Jayapura, Wanderley Santos Junior, berjanji tidak akan mengubah gaya permainan Boaz Solossa dan kawan-kawan. Menurut Wanderley, permainan Persipura yang saat ini berlaga di Liga 1 sangat khas dan mirip dengan negaranya, Brasil. 

Wanderley sendiri sudah mulai menjalankan tugas memimpin sesi latihan di Stadion Mandala, Jayapura, Rabu (21/6/2017) pagi. Sebelumnya, pelatih asal Brasil itu ditunjuk oleh manajemen Mutiara Hitam untuk mengisi kursi pelatih yang ditinggalkan Liestiadi. 

Setelah melihat kondisi para pemainnya, Wanderley menegaskan keinginannya untuk mempertahankan gaya bermain Tim Mutiara Hitam. Apalagi gaya tersebut tersebut tak pernah hilang meski Persipura berulang kali berganti nakhoda.

Wanderley tampaknya paham dengan kondisi itu. "Tugas saya hanya memberikan sedikit sentuhan tanpa mengubah gaya bermain mereka," ujar mantan pelatih Persibo Bojonegoro dan Perseman Manokwari itu.

Sosok Wanderley yang didatangkan manajemen Persipura untuk menggantikan posisi Liestiadi yang mundur setelah dua kekalahan beruntun dari PSM Makassar (1-5) dan Madura United (0-2). Saat datang kondisi Persipura di persaingan juara Liga 1 2017 tidak terlalu parah.

Seusai mengalahkan Persela Lamongan di laga pekan ke-11 jelang libur lebaran, Boaz Solossa dkk. kini ada di posisi empat besar klasemen sementara.Mengoleksi 16 poin, Persipura tertinggal tujuh poin dari PSM Makassar.

Sentuhan Berbeda

Persipura Jayapura (indonesiansc.com)
Persipura Jayapura (indonesiansc.com)

Melihat masih banyaknya laga tersisa, tim jawara Torabika Soccer Championship 2016 tersebut, diyakini bakal bangkit. Wanderley menjanjikan bakal memberikan sentuhan berbeda untuk menghidupkan permainan tim bermental juara yang terasa hilang di awal Liga 1 2017 ini. Gaya Samba Brasil jadi opsi utama.

"Tim ini punya karakter yang kuat. Para pemainnya dikenal punya kepercayaan diri tinggi. Saya ingin kelebihan itu muncul kembali," katanya.

Arsitek yang pernah menangani Navy FC, Chiang Rai, dan Kuala Lumpur FC itu juga buka suara soal latihan perdananya bersama Persipura Jayapura. "Latihan pertama saya berjalan bagus. Para pemain menunjukkan skill dan gaya bermain yang sangat bagus. Mereka menunjukkan keinginan kuat untuk bangkit," ungkapnya.

(Artikel asli ditulis dan diedit oleh Ario Yosia/Bola.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya