Costa Masih Mungkin Bertahan di Chelsea

Costa akan berbicara dengan Manajer Chelsea Antonio Conte pada pekan depan mengenai masa depannya.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 08 Jul 2017, 06:36 WIB
Diterbitkan 08 Jul 2017, 06:36 WIB
Diego Costa
Striker Chelsea Diego Costa. (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, London - Diego Costa telah memberitahu rekan-rekannya di Chelsea bahwa dia akan hengkang pada musim panas ini. Namun, ke klub mana pemain Timnas Spanyil itu berlabuh belum diketahui.

Costa akan meninggalkan Stamford Bridge setelah Manajer Chelsea Antonio Conte memberi tahu melalui pesan singkat (SMS) bahwa dia tidak ada dalam rencananya untuk musim depan. Padahal, striker 28 tahun itu merupakan pencetak gol terbanyak The Blues pada musim lalu dengan 20 gol.

Satu-satunya klub yang memungkinkan Costa bergabung adalah Atletico Madrid. Kepindahannya ke Vicento Calderon bakal rampung pada awal pekan ini.

Namun, menurut The Mirror, Jumat (7/7/2017), Costa mulai berpikir ulang untuk pindah ke Atletico. Sebab, ia akan menepi hingga Tahun Baru 2018 menyusul sanksi larangan transfer yang dijatuhkan kepada klub Spanyol itu.

Sementara itu, Chelsea terus berusaha menyalip Manchester United (MU) untuk mendapatkan striker Everton Romelu Lukaku. Salah satunya dengan menyamakan nilai tawaran yang diajukan MU. Tapi, kabarnya Lukaku segera menjalani tes medis yang membuatnya bisa segera bergabung dengan klub berjuluk Setan Merah itu.

Kondisi ini membuat Chelsea bimbang untuk melepas Conta. Karena itu, direncanakan ada pembicaraan antara Costa dan Conte pada pekan depan. Diharapkan, Costa mau bertahan di Stamford Bridge untuk 12 bukan ke depan.

Saksikan video menarik berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya