Kicauan Sanchez Picu Spekulasi Tinggalkan Arsenal

Winger Arsenal Alexis Sanchez dirumorkan akan pindah ke PSG.

oleh Rama Dani diperbarui 14 Agu 2017, 10:00 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2017, 10:00 WIB
Alexis Sanchez
Winger Arsenal Alexis Sanchez. (AFP/Ian Kington)

Liputan6.com, Austria Rumor tentang masa depan Alexis Sanchez di Arsenal terus berseliweran. Banyak kalangan yang tak yakin dia akan bertahan di Emirates Stadion. Apalagi, belakangan Paris Saint-Germain (PSG) terus memburunya.

Sabtu (12/8/2017) lalu, isu kepindahan Sanchez dari Arsenal ke PSG kian menguat. Winger Timnas Chile itu ketahuan terbang ke Paris bersama kekasihnya. Dia tak sengaja membocorkan hal itu lewat Twitter.

Dalam sebuah kicauan, GPS locator Twitter menulis, Sanchez tengah berada di Paris. Cuma, dia buru-buru menghapus penanda lokasi itu.

Lalu, apa dengan hal tersebut Sanchez hampir pasti hengkang? Kembali lewat Twitter, mantan bintang Barcelona itu membuat publik kian penasaran.

Kepada penyanyi top Richard Marx, Sanchez menuliskan, "Saya akan memegang kata-kata kamu. Kapan Anda ingin, maka kita bisa bermain sepak bola di Emirates Stadium."

Ternyata, kicauan Sanchez itu bermula dari tulisan Marx tentang lagu hits-nya "Right Here Waiting" yang pertama kali berada di puncak lagu Billboard pada 13 Agustus 1989 dan bertahan selama tiga pekan.

Kagum dengan Marx, Sanchez langsung bereaksi dengan memberikan emoticons tepuk tangan. Ternyata Marx membalas dengan mengajaknya bernyanyi bersama. Lalu selanjutnya gantian pemain 28 tahun itu yang mengajak Marx bermain sepak bola.

Sejumlah pihak lalu mulai menyimpulkan bahwa Sanchez masih betah di Arsenal dan mau bertahan. Dia juga diyakini akan menyepakati kontrak baru dari klub.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya