Incaran Barcelona Kena Semprot Rekan Setim

Castro menilai Dembele seharusnya tidak bertindak demikian hanya karena sedang jadi incaran Barcelona.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 19 Agu 2017, 16:30 WIB
Diterbitkan 19 Agu 2017, 16:30 WIB
Kabar Transfer: Bale Menuju MU, Teka-teki Pengganti Neymar
Ousmane Dembele (AFP/John Macdougall)

Liputan6.com, Dortmund - Gelandang Borussia Dortmund, Gonzalo Castro, mengkritik Ousmane Dembele atas aksi mogok latihannya. Castro menilai Dembele seharusnya tidak bertindak demikian hanya karena sedang jadi incaran Barcelona.

"Jika pemain bisa mengatakan, saat ada tim lain menginginkan saya, saya tak akan berlatih lagi. Itu buruk untuk sepak bola," ujar Castro seperti dilansir Marca.

"Kami harus jelaskan bahwa ini tak boleh terjadi dan perilaku Dembele berdampak buruk untuk tim," kata Castro.

Barcelona menjadikan Dembele sebagai calon pengganti Neymar yang baru saja jadi pemain termahal di dunia saat dibeli Paris Saint Germain senilai 222 juta euro.

Dortmund bersikukuh enggan kehilangan pemain andalannya tersebut. Di sisi lain, Dembele diketahui sangat ingin pindah ke Barcelona.

Alhasil, Dembele memutuskan untuk mogok latihan agar Dortmund mau melepasnya. Namun demikian, pihak Dortmund bergeming sampai saat ini.

"Kami akan menyelesaikannya secara tertutup," kata Castro.

"Dembele adalah pemain muda, tapi dia harus sadar kalau tak ada pemain yang lebih besar dari klub. Kita semua harus mengerti bahwa kita bekerja untuk tim," ujar Castro.

Saksikan video menarik di bawah ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya