Liputan6.com, Turin - Pelatih Juventus , Massimiliano Allegri percaya diri untuk menurunkan Gonzalo Higuain di partai melawan Napoli, Sabtu (2/11/2017) dinihari WIB. Meskipun, striker kelahiran Argentina itu masih cedera.
Baca Juga
Advertisement
"Tanganya masih sakit, tapi dia bisa bermain. Kita akan lihat, katakanlah, saya percaya diri," kata Allegri seperti dilansir Soccerway.
Higuain baru saja menjalani operasi di tangan kirinya pekan ini. Ia pun diprediksi bakal absen selama tiga pekan.
Namun demikian, lawan-lawan sulit bakal menanti Juventus dalam beberapa pekan ke depan. Selain partai krusial melawan Olympiakos di Liga Champions, Juventus juga harus menghadapi Inter Milan dan AS Roma.
Â
Â
Enggan Ambil Risiko
Meski percaya Higuain bisa bermain, Allegri enggan mengambil risiko. Mantan pelatih AC Milan ini tak mau memperparah cedera Higuain dengan memaksanya bermain.
"Kita akan lihat keadaannya, seberapa sakit dia karena tiada gunanya memaksakan pemain untuk satu pertandingan ketika kami masih harus bermain 30 kali sampai akhir musim," ujar Allegri.
Advertisement
Pemain Penting
Sejak didatangkan dari Napoli di awal musim 2016/17, Higuain merupakan pemain penting buat Juventus. Bersama Paulo Dybala, ia adalah andalan Juventus dalam urusan membobol gawang lawan.
Di musim ini, Higuain telah mencetak delapan gol dari 13 kali mentas buat Juventus di Liga. Torehan itu menempatkannya sebagai pencetak gol kedua terbanyak di Juventus setelah Dybala (12 gol).