Liputan6.com, Palembang - Sriwijaya FC dipastikan menghuni Grup A Piala Presiden 2018. Bersama Persib Bandung, PSM Makasar dan PSMS Medan sangat pantas jika grup ini disebut neraka di turnamen pra musim ini.
Bahkan skuad Laskar Wong Kito akan melakoni laga berat kontra Persib Bandung di laga pembuka di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) 16 Januari nanti. Pertandingan yang akan disaksikan langsung Presiden RI Joko Widodo itu merupakan partai final ulangan, jika mengenang kiprah kedua tim di Piala Presiden pertama digelar di tahun 2015.
Advertisement
Baca Juga
Persib menjadi jawara setelah sukses mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 2-0 di Gelora Bung Karno. Uniknya di pertandingan nanti Makan Konate pemain kunci maung bandung sudah tidak berseragam biru lagi. Wajar jika dalam pertandingan nanti disematkan final ulangan meski masih bermain di babak penyisihan.
Pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan mengatakan dirinya akan memaksimalkan laga tersebut meski tidak mematok target khusus di turnamen Piala Presiden.
"Turnamen ini kita jadikan ajang persiapan sebelum menghadapi kompetisi Liga 1. Lawan yang akan kita hadapi merupakan tim yang selevel jadi kita harus bisa memanfaatkan betul kesempatan ini," ujarnya ketika dihubungi, Rabu (11/1/2018).
Masih Misteri
Meski telah paham dengan sepak terjang tim-tim di Indonesia namun pelatih asal Metro, Lampung itu mengaku jika dalam turnamen ini kekuatan lawan masih misteri.
"Semua tim masih dalam persiapan, saya rasa kekuatan lawan masih misteri. Memang SFC pernah menghadapi Persib di final beberapa tahun lalu tapi sekarang kondisi dan materi berbeda jadi jangan dijadikan patokan," katanya.
Seperti diketahui turnamen yang sudah digelar sejak tahun 2015 ini diikuti 20 tim, yang terbagi ke dalam lima grup.
Advertisement
Pembagian Grup
Grup A: Persib, Sriwijaya FC, PSM Makassar, PSMS Medan
Grup B: Mitra Kukar, Persipura Jayapura, Martapura FC dan Barito Putera
Grup C: Arema FC, Bhayangkara FC, PSIS Semarang, Persela Lamongan.
Grup D: Bali United, Persija Jakarta, PSPS Pekanbaru, Borneo FC
Grup E: Persebaya Surabaya, Madura United, Perseru Serui, PS TNI.
(Indra Pratesta)