5 Fakta Menarik Jelang SPAL Vs Inter Milan

Inter Milan gagal menang pada enam laga terakhir.

oleh Rama Dani diperbarui 28 Jan 2018, 10:45 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2018, 10:45 WIB
Prediksi Spal Vs Inter
Prediksi Spal Vs Inter (Liputan6.com / Trie yas)

Liputan6.com, Milan - Inter Milan melanjutkan perjuangan di Serie A. Mereka dijadwalkan berhadapan dengan tim papan bawah SPAL di Stadio Paolo Mazza, Minggu (28/1/2018).

Bagi Inter Milan, laga ini merupakan kesempatan besar untuk bangkit. Mereka harus kembali ke jalur kemenangan setelah gagalberjaya pada enam pertandingan terakhir di seluruh kompetisi.

Performa tersebut membuat mereka tersungkur ke posisi empat klasemen sementara. Mereka mengumpulkan 43 poin, terpaut 13 poin dengan Juventus yang berada di puncak.

Sedangkan wajar jika SPAL tidak dijagokan. Mereka terpaut jauh dengan Inter Milan, tepatnya di posisi 18.

Fakta menarik:

1. SPAL gagal menang sembilan kali pada 10 pertandingan terakhir.

2. Tiga laga terakhir di markas SPAL menghasilkan rata-rata lebih dari 2,5 gol.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Fakta Lain

3. SPAL paling sedikit kebobolan dua gol pada tiga laga kandang terakhirnya.

4. Mirko Antenucci merupakan top scorer SPAL musim ini dengan delapan gol. Sedangkan Mauro Icardi merupakan pemain tersubur Inter Milan dengan 18 gol.

5. SPAL terakhir kali mengalahkan Inter Milan pada Februari 1962.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya