Persib Cukur Priangan Selection

Laga persahabatan Persib kontra Priangan Selection sempat tertunda 30 menit karena lapangan tergenang air.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 24 Feb 2018, 17:45 WIB
Diterbitkan 24 Feb 2018, 17:45 WIB
Ezechiel N'Douassel
Striker Persib, Ezechiel N'Douassel. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Tasikmalaya - Persib Bandung menang 4-0 atas Priangan Selection dalam laga persahabatan di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (24/2/2018). Keempat gol Maung Bandung dicetak Supardi Nasir Bujang, Ezechiel N'Douassel, Oh-Inkyun, dan Airlangga Sucipto.

Persib langsung mengambil inisiatif serang dalam laga 2 x 30 menit ini. Laga baru berjalan semenit, tim besutan Roberto Carlos Mario Gomez ini sudah mengancam pertahanan Priangan Selection melalui tendangan Dedi Kusnandar. Akan tetapi, bola masih menyamping di sisi kanan gawang Priangan Selection yang dikawal kiper Rapi Saipul.

Selang empat menit, Persib akhirnya membuka keunggulan. Keran gol Persib dibuka Supardi setelah tendangan kaki kanannya merobek jala gawang Priangan Selection.

Skor 1-0 tak bertahan lama. Empat menit berselang, tandukan Ezechiel memanfaatkan umpan dari Inkyun menggandakan skor.

Meski diperkuat tiga legiun asing dari Afrika, Priangan Selection tetap tidak bisa memberi perlawanan. Skuat asuhan Sahala itu nyaris tak mampu menyentuh barisan pertahanan Maung Bandung yang digalang bek Serbia, Bojan Malisic.

Terus ditekan Persib, jala gawang Priangan Selection kembali bergetar di menit ke-30. Kali ini giliran Inkyun yang mencetak gol. Skor 3-0 menutup paruh pertama.

Babak Kedua

Airlangga Sucipto
Airlangga Sucipto kembali perkuat Persib Bandung. (Liputan6.com/Kukuh Saokani)

Memasuki paruh kedua, pelatih Persib Mario Gomez memasukan seluruh pemain pengganti, termasuk penjaga gawang Imam Arief Fadhilah. Meski demikian, Maung Bandung tetap memegang kendali permainan.

Sejumlah peluang emas pun didapat Persib. Namun, tim kebanggaan Bobotoh ini hanya mampu menambah satu gol melalui eksekusi penalti Airlangga Sucipto di menit ke-55

Hadiah penalti diberikan wasit setelah bek Priangan Selection, Nico melanggar Muchlis Hadi Ning Syaifullah di kotak terlarang. Skor 4-0 bertahan hingga laga usai.

Ditunda

Persib Bandung TC Jepara
Persib Bandung sedang menggelar pemusatan latihan (TC) di Jepara. (twitter.com/persib).

Laga Persib melawan Priangan Selection sempat ditunda selama hampir 30 menit. Hal ini disebabkan lapangan tergenang air akibat hujan deras.

Sementara itu, kemenangan atas Priangan Selection merupakan yang kedua bagi Persib dalam laga uji coba. Sebelumnya, Dedi Santoso dan kawan-kawan menang 2-0 atas Persijap Jepara pada 9 Februari Lalu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya