Manajer Arsenal Minta Jack Wilshere Cs Tak Menyerah

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, meminta anak asuhnya tetap semangat.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 03 Mar 2018, 21:05 WIB
Diterbitkan 03 Mar 2018, 21:05 WIB
Arsenal
Manajer Arsenal, Arsene Wenger. (AP Photo/John Walton)

London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, meminta Mesut Ozil dan kawan-kawan untuk tak menyerah dan segera bangkit meski belakangan mendapatkan hasil buruk.

Baca Juga

  • Bela Arsene Wenger, Ian Wright Kritik Pemain Arsenal
  • 5 Pemain Arsenal yang Harus Dibuang
  • Peter Crouch Komentari Situasi Arsene Wenger di Arsenal

Skuat Meriam London tampil melempem dalam lima laga terakhir. Mereka hanya meraih satu kemenangan dan menelan empat kekalahan pada periode tersebut.

Hasil paling menyakitkan adalah ketika menelan dua kekalahan beruntun kontra Manchester City dengan skor identik 0-3. Pertama adalah pada partai final Piala Liga Inggris (24 Februari 2018), dan yang kedua dalam laga pekan ke-28 Premier League (1 Maret 2018).

"Dua pertandingan terakhir (kontra Manchester City) telah mengambil kepercayaan diri dan membawa kekecewaan buat kami. Dalam sepak bola, Anda kehilangan kepercayaan diri dengan sangat cepat dan mendapatkannya kembali dengan sangat lambat," ujar Wenger.

Arsenal akan menghadapi Brighton and Hove Albion pada laga pekan ke-29 Premier League, di The American Express Community Stadium, Minggu (4/3/2018). The Gunners pun diharapkan meraih poin penuh di markas Brighton.

"Anda harus selalu menunjukkan kekuatan untuk tidak menyerah. Dalam organisasi, ketika banyak kekecewaan yang datang, mereka terbagi dan terpisah," lanjut Wenger.

"Pengalaman harus membantu kami untuk tetap bersama dan fokus pada pertandingan berikutnya," lanjut Wenger yang sudah menangani Arsenal sejak Agustus 1996.

Sumber: Arsenal / www.bola.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya