Manny Pacquiao Tertarik Bertanding di Indonesia

Manny Pacquiao akan berhadapan dengan Lucas Matthysse di Kuala Lumpur Malaysia.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 20 Apr 2018, 15:00 WIB
Diterbitkan 20 Apr 2018, 15:00 WIB
Lucas Martin Matthysse
Lucas Martin Matthysse dalam acara jumpa pers jelang duel melawan Manny Pacquiao di Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (20/4/2018) (Marco/Liputan6.com)

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Manny 'Pacman' Pacquiao kembali menegaskan belum berniat pensiun dari dunia tinju. Sebaliknya, petinju asal Filipina itu berusaha menjajaki pertandingan di negara-negara Asia lainnya usai meladeni Lucas Matthysse di Kuala Lumpur, Malaysia, 15 Juli 2018 nanti. 

Usia memang menjadi salah satu isu yang dihadapi Pacman saat bertemu Matthysse. Sebab, saat ini, pria yang juga menjabat sebagai senator Filipina itu sudah berumur 39 tahun. 

Pertandingan yang akan berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Malaysia. Pacquiao akan berusaha merebut gelar juara dunia kelas welter dipegang Matthysse. Petinju asal Argentina itu meraih gelar itu setelah mengalahkan petinju Thailand, Tewa Kiram, 27 Januari2018.

Kepada wartawan, termasuk Liputan6.com Pacquiao kembali menegaskan belum berniat pensiun dari tinju. Pacquiao mengatakan, pertandingan melawan Matthysse juga bukan sebagai penutup kariernya. Sebab, Pacquiao berencana untuk gantung sarung tinju di kampung halamannya, Filipina. 

"Ini bukan pertandingan terakhir saya," kata Pacquiao dalam jumpa pers yang berlangsung di Hotel di Le Meridien, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (20/4/2018).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Bertanding di Indonesia

Manny Pacquiao
Manny Pacquiao dalam acara jumpa pers jelang duel melawan Lucas Matthysse di Kuala Lumpur, Malaysia. (Marco/Liputan6.com)

Pacquiao tidak hanya bertanding di Malaysia. Dia juga terlibat sebagai promotor bersama MP Promotions yang bekerjasama dengan Golden Boy Promtotions milik Oscar 

Selain Malaysia, Pacquiao juga ternyata berharap bisa tampil di negara-negara Asia lainnya, termasuk Indonesia. "Apakah saya ingin bertanding di negara-negara Asia seperti Malaysia, China, Korea, Japan, atau Indonesia, Thailand? Saya ingin bertanding di sana. Kami tengah mengupayakannya. Mungkin setelah duel ini, kami akan coba menjajaki peluang bertarung di China, di Indonesia, atau Thailand, atau Korea Selatan," kata Pacquiao.  

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya