Liputan6.com, Milan - AC Milan sedang harap-harap cemas. Mereka tengah menanti keputusan UEFA terkait Financial Fair Play (FFP). Namun, bukan berarti mereka pasif di bursa transfer. Mereka tetap mengincar sejumlah nama di musim panas ini.
Lini depan merupakan salah satu fokus yang ingin dibenahi AC Milan pada musim panas ini. Karenanya, mereka lebih banyak dikaitkan dengan sejumlah penyerang ketimbang pemain posisi lain.
Advertisement
Baca Juga
Pertama, penyerang yang dikaitkan dengan mereka adalah bomber AS Monaco, Radamel Falcao. Kabarnya, mereka siap menukar Andre Silva demi mendapakan Falcao. Itu karena Falcao dan Silva berada di bawah naungan agen yang sama, yakni Jorge Mendes.
Namun, kabarnya AC Milan justru mengalihkan perhatian pada Alvaro Morata, striker Chelsea. Meski dilaporkan tak masuk dalam rencana Chelsea di musim depan, jelas Morata bukan pemain yang akan dijual dengan harga rendah.
Chelsea sendiri merekrut pemain asal Spanyol itu pada musim panas 2017 dengan biaya 65 juta euro. Artinya, The Blues tak akan melepas Morata jika ada tawaran dengan harga yang di bawahnya.
Â
Andalan AC Milan
Masalahnya, tim asuhan Gennaro Gattuso juga tak memiliki biaya untuk mengeluarkan banyak uang pada bursa transfer. Hal itu menyusul investigasi yang tengah dilakukan UEFA terkait FFP. Soal itu, Milan memiliki solusi dengan menyodorkan kiper Gianluigi Donnarumma sebagai bagian barter.
Dilaporkan Mediaset, Donnarumma memang akan menjadi salah satu senjata Milan untuk mengatasi FFP. Peluang agar terwujudnya kesepakatan itu cukup terbuka. Apalagi jika Thibaut Courtois meresmikan kepindahannya ke Real Madrid.
Di sisi lain, Milan bukan satu-satunya tim yang meminati Morata. Kabarnya, penyerang berusia 25 tahun itu akan kembali ke Juventus. Apalagi, beredar foto yang menegaskan dirinya sedang berada di Turin dan bertemu dengan Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici di Milan pada 23 Mei 2018.
Â
Advertisement
Rapor Morata di Setiap Klub
Real Madrid Castilla: 13 gol dan 5 assist dari 19 laga
Real Madrid: 31 gol dan 12 assist dari 95 laga
Juventus: 27 gol dan 19 assist dari 93 laga
Chelsea: 15 gol dan 6 assist dari 48 laga