Ikut ke Rusia, WAGs Timnas Inggris Belum Sempat Berhubungan Seks

Tidak ada larangan di Timnas Inggris untuk berhubungan seks selama Piala Dunia 2018.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 27 Jun 2018, 05:30 WIB
Diterbitkan 27 Jun 2018, 05:30 WIB
Rebekah Vardy
Istri striker Jamie Vardy, Rebekah, menyaksikan laga Timnas Inggris (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Moskow - Para pemain Timnas Inggris sempat disebut-sebut dilarang melakukan hubungan seks selama Piala Dunia 2018. Namun, hal itu ternyata dibantah salah satu istri pemain Timnas Inggris.

Adalah Rebekah Vardy, istri dari Jamie Vardy, yang mengutarakan tidak adanya larangan seks di kamp Timnas Inggris di Rusia selama Piala Dunia 2018.

Namun, Rebekah mengaku belum sempat berhubungan seks dengan Vardy selama Piala Dunia 2018 sejauh ini. Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, juga tidak melarang anak-anak asuhannya.

Vardy diketahui membawa istri dan empat anaknya ke Rusia untuk mendukung The Three Lions selama Piala Dunia 2018. Rebekah sendiri mengaku senang bisa mendukung langsung negaranya di pesta sepak bola dunia empat tahunan itu.

"Saya pikir kami akan kesulitan tetap melakukannya (berhubungan seks) dengan adanya empat anak kami yang ikut. Ini seperti mimpi buruk," kata Rebekah, seperti dilansir Mirror.

Bawa 4 Anak

Jamie Vardy dan Rebekah Nicholson (Liputan6.com)
Jamie Vardy dan kekasihnya, Rebekah (Istimewa)

"Ini (berhubungan seks) tidak seperti saya membawa mereka untuk berbaring di pantai," ungkapnya.

Vardy turun di Piala Dunia 2018 ketika menjadi pemain pengganti kala Timnas Inggris melawan Panama. Vardy tak mencetak gol, tapi Inggris menang 6-1.

Pantau hasil hitung cepat atau Quick Count Pilkada Jabar, Jateng, Jatim, Sumut, Sumsel, Bali dan Sulsel di sini dan ikuti Live Streaming Pilkada Serentak 9 Jam Non Stop hanya di Liputan6.com.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya