Arema FC Vs Persija: Teco Bawa Skuat Terbaik

Meski datang sebagai tamu, Persija bidik kemenangan di kandang Arema FC.

oleh Edu Krisnadefa diperbarui 03 Agu 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 03 Agu 2018, 15:30 WIB
Persija Bungkam Persib
Pemain sayap Persija, Riko Simanjuntak (kiri) saat berhadapan dengan Persib di Go-Jek Liga 1 Indonesia 2018 bersama Bukalapak. Akhir pekan ini, Persija akan dijamu Arema. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Persija membidik kemenangan saat duel lawan Arema FC di lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Minggu (5/8/2018) Tim Macan Kemayoran akan dijamu di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Persija pun tak peduli meski datang sebagai tamu. Di Kanjuruhan, mereka tetap menargetkan bisa pulang dengan tiga poin di liga yang disiarkan live dan eksklusif di Indosiar ini.

Tak heran, pelatih Stefano Cugurra akan membawa skuat terbaik ke Malang. Hanya, Teco, panggilan, tak ingin mengungkapkan siapa saja pemain yang dibawanya, lantaran itu terkait strategi.

“Kami berangkat dengan pemain-pemain terbaik untuk melawan Arema. Kita harus yakin bisa mendapatkan tiga poin di Malang,” ujar Teco, seperti dirilis situs resmi Persija, Jumat (3/8/2018).

Ke Malang, Teco akan membawa 18 pemain. Siang ini, rencananya Persija sudah akan bertolak ke Malang melalui Bandara Soekarno Hatta.

Pelatih asal Brasil ini pun meminta pasukan Persija tampil mengeluarkan kemampuan terbaik. "Itu yang harus kita pikirkan (menang). Mendapatkan poin penuh agar para pemain tidak kehilangan fokus," ujar Teco, lagi.

 

 


Respek Arema

Teco sendiri tampak respek dengan kekuatan Arema. Apalagi, tim kebanggaan kota Malang itu juga melakukan sejumlah perubahan dengan mendatangkan beberapa pemain baru.

“Mereka banyak berbenah di putaran kedua. Jadi pertandingan nanti pasti akan berjalan ketat,” tambahnya.

 

Latihan Persija Jelang laga lanjutanGo-Jek Liga 1 Indonesia 2018
Pemain Persija saat menggelar latihan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Posisi Keempat

Posisi Persija sendiri di klasemen Liga 1 saat ini, jauh lebih baik dibanding Arema FC. Tim asal ibu kota berada di posisi keempat klasemen dengan 28 poin dari 18 pertandingan.

Sementara Arema, sebagai tuan rumah masih berjuang untuk memperbaiki posisi di klasemen Liga 1 2018. Saat ini, klub asuhan Milan Petrovic ini berada di posisi ke-12 dan mengoleksi 23 poin.

Saksikan video pilihan di bawah ini

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya