Chelsea Berencana Rekrut Suarez

Chelsea berencana merekrut pemain tengah Barcelona ini.

oleh Thomas diperbarui 12 Nov 2018, 08:00 WIB
Diterbitkan 12 Nov 2018, 08:00 WIB
Barcelona Tertahan di Kandang Olympiakos
Pemain Barcelona, Denis Suarez (AP/Thanassis Stavrakis)

Liputan6.com, Jakarta Chelsea tak puas meski melakukan start bagus di musim 2018-2019. The Blues berniat menambah amunisi di bursa transfer Januari nanti. Lini tengah akan diperbaiki manajer Maurizio Sarri.

Salah satu pemain yang ingin direkrut Chelsea menurut laporan Marca adalah gelandang Barcelona, Denis Suarez. Sarri sangat menyukai pemain 24 tahun tersebut. 

Peluang Chelsea mendapatkan Suarez terbuka lebar. Pemuda Spanyol itu kecewa dengan situasinya saat ini di Barcelona. Suarez jarang mendapat kesempatan bermain.

Pada musim 2018-2019, pelatih Barcelona Ernesto Valverde belum pernah memainkan Suarez di Liga Spanyol. Suarez hanya dimainkan di arena Copa del Rey.

Suarez kalah bersaing dengan Ivan Rakitic, Arthur Melo, Sergio Busquets, Arturo Vidal hingga Rafinha Alcantara. Kondisi ini membuat Suarez gelisah dia ingin pindah dari Nou Camp secepatnya.

Tak Jaminan di Chelsea

Barcelona, Eibar, La Liga
Pemain Barcelona, Denis Suarez (AFP/Pau Barrena)

Namun pindah ke Chelsea bukan jaminan Suarez bakal sering bermain di tim utama. Dia masih harus bersaing dengan Jorginho, Mateo Kovacic, Ross Barkley hingga Ruben Loftus Cheek.

Suarez total cuma membuat enam gol dan 10 assists saja dari 64 pertandingan bersama Barcelona di berbagai kompetisi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya