MU Bantai Cardiff, Paul Pogba Ucapkan Terima Kasih kepada Jose Mourinho

Hubungan Pogba dengan Mourinho selama di MU tidak harmonis.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 23 Des 2018, 12:00 WIB
Diterbitkan 23 Des 2018, 12:00 WIB
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, berusaha melewati gelandang Cardiff, Aron Gunnarsson, pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)
Gelandang Manchester United, Paul Pogba, berusaha melewati gelandang Cardiff, Aron Gunnarsson, pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)

Liputan6.com, Cardiff - Gelandang Manchester United (MU) Paul Pogba mengucapkan terima kasih kepada Jose Mourinho. Ucapan itu disampaikan usai MU menang 5-1 atas Cardiff dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (22/12/2018) malam WIB.

Mourinho memboyong Pogba dari Juventus ke MU pada Agustus 2016 lalu dengan rekor transfer dunia saat itu. Tapi, hubungan keduanya tidak harmonis sebelum Mourinho dipecat pada Selasa (18/12/2018) lalu.

Meski demikian, Pogba tetap memuji Mourinho. "Kami memenangkan trofi bersama Jose dan saya ingin berterima kasih padanya untuk itu," kata Pogba seperti dikutip dari Sportsmole, Minggu (23/12/2018).

"Dia membuat permainan saya berkembang, begitu juga kepribadian saya.

"Kami bekerja bersama, meskipun tak semuanya berjalan baik, tapi itu adalah masa lalu dan saya ingin berterima kasih kepada dia," tutur gelandang MU asal Prancis tersebut.

Dua Assist

Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Jesse Lingard ke gawang Cardiff pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)
Para pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Jesse Lingard ke gawang Cardiff pada laga Premier League di Stadion Cardiff City, Wales, Sabtu (22/12). Cardiff kalah 1-5 dari MU. (AFP/Geoff Caddick)

MU menang telak 5-1 atas Cardiff di bawah manajer anyar Ole Gunnar Solskjaer. Ini adalah kali pertama MU mencetak lima gol setelah terakhir kali terjadi pada era manajer Sir Alex Ferguson pada Mei 2013. Saat itu, MU ditahan West Brom 5-5.

Lima gol MU ke gawang Cardiff masing-masing dicetak Marcus Rashford, Ander Herrera, Anthony Martial, serta Jesse Lingard (2 gol). Meski tidak mencetak gol, Pogba menjadi kreator atas gol yang dicetak Herrera dan Lingard.

"Kami senang permainan pertama manajer dimulai seperti ini," ucap Pogba. "Sekarang, penting untuk terus bisa bermain seperti ini."

"Kami tidak boleh bermain seperti ini dan menang dengan lima gol, tetapi kemudian kalah," kata Pogba lagi.

Papan Atas

Kemenangan atas Cardiff tidak membuat MU beranjak dari posisi enam klasemen sementara Liga Inggris. Dengan 29 poin, klub berjuluk Setan merah itu tertinggal delapan poin dari Chelsea yang menghuni peringkat keempat.

Meski demikian, hal itu tak membuat Pogba patah semangat. Di bawah Solskjaer, ia berambisi untuk membawa MU kembali ke puncak klasemen.

"Kami ingin kembali ke puncak liga," katanya. "Saya yakin itu, sama dengan semua pemain dan sekarang kami menantikan pertandingan berikutnya."

"Kami sangat senang dengan hasilnya. Kami bermain dengan baik dan kinerja tim sangat bagus," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya