Timnas Indonesia U-18 Juara Grup A Piala AFF 2019

Timnas Indonesia U-18 memastikan sebagai juara Grup A Piala AFF 2019 usai ditahan imbang Myanmar 1-1, Rabu (14/8/2019).

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 15 Agu 2019, 14:25 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2019, 14:25 WIB
Piala AFF U-18 2019
Timnas Indonesia U-18 memastikan sebagai juara Grup A Piala AFF 2019 setelah bermain imbang 1-1 melawan Myanmar, Rabu (14/8/2019). (Bola.com/Dody Iryawan)

Ho Chi Minh - Timnas Indonesia U-18 menjuarai Grup A Piala AFF 2019 usai memainkan seluruh pertandingan. Sementara posisi runner-up ditempati Myanmar.

Pada laga pamungkas, Rabu (14/8/2019), Timnas Indonesia U-18 bermain sama kuat, 1-1, melawan Myanmar. Dengan demikian, pasukan arahan pelatih Fakhri Husaini itu finis di puncak dengan raihan 16 poin.

Tim Merah-Putih hanya unggul selisih gol dari Myanmar yang juga mengemas poin sama. Timnas Indonesia U-18 dan Myanmar mewakili Grup A melaju ke semifinal Piala AFF U-18 2019.

Sementara itu, Laos berhasil meraih kemenangan 4-0 atas Timor Leste. Meski begitu, kemenangan tersebut tak berarti karena tak mengubah situasi apa pun.

Laos finis di peringkat ketiga dengan raihan sembilan poin, sedangkan Timor Leste harus puas satu tingkat di bawah dengan koleksi enam angka.

Pada pertandingan lainnya, Filipina menutup Piala AFF U-18 2019 dengan kemenangan 4-1 atas Brunei Darussalam. Kemenangan ini membuat Filipina finis di urutan keempat dengan tiga poin, sedangkan Brunei jadi juru kunci.

Timnas Indonesia U-18 dan Myanmar masih akan menunggu lawan karena pertandingan Grup B Piala AFF 2019 baru digelar Kamis hari ini (15/8/2019). Timnas Indonesia U-18 akan berjumpa runner-up grup.

Sumber: Bola.com

 

Data dan Fakta Piala AFF U-18 2019

Hasil pertandingan Rabu (14/8/2019)

Myanmar vs Timnas Indonesia U-18 1-1

(Hein Htet Aung 50' | Rizky Ridho Ramadhani 68')

Laos vs Timor Leste 4-0

(Wenpaserth Chony 13', Thanouthong 29', Phouvieng 82', Bounmy 90+3')

Filipina vs  Brunei Darussalam 4-1

(Pocholo Bugas 18', Carlo Guanzon Dorin 25', 79', 82' | Aisan Aizuddin 87')

 

Klasemen akhir penyisihan Grup A Piala AFF U-18 2019

Klasemen Grup A Piala AFF U-18 2019. (Bola.com/Dody Iryawan)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya