Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Kembali Rebut Singgasana

Barcelona dan Real Madrid sama-sama mengantongi 25 poin. Namun, Barcelona lebih berhak memuncaki klasemen karena unggul selisih gol.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Nov 2019, 08:00 WIB
Diterbitkan 10 Nov 2019, 08:00 WIB
Barcelona
Para pemain Barcelona merayakan gol Lionel Messi ke gawang Celta Vigo dalam lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Minggu (10/11/2019) dini hari WIB. Barcelona menang 4-1(AP Photo/Joan Monfort)

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona kembali memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol 2019-2020. Blaugrana sudah mengantongi 25 poin dari 12 pertandingan.

Sebenarnya, perolehan poin Barcelona sama dengan Real Madrid. Tetapi, Lionel Messi dan kolega unggul selisih gol dari rival abadi mereka.

Tiga poin tambahan Barcelona didapat setelah mengalahkan Celta Vigo. Pasukan Ernesto Valverde menang 4-1 di Camp Nou, Minggu (10/11/2019) dini hari WIB.

Tiga dari empat gol Barcelona dicetak Lionel Messi dan satu lagi disumbang Sergio Busquest. Sedangkan Celta Vigo hanya bisa membalas lewat Lucas Olaza.

Beberapa jam sebelumnya, Real Madrid menang 4-0 atas tuan rumah Eibar. Keempat gol Real Madrid masing-masing dicetak Karim Benzema (2 gol), Sergio Ramos, dan Federico Valverde.

 

 

 

Klasemen Liga Spanyol 2019/2020

Karim Benzema - Real Madrid
Para pemain Real Madrid merayakan gol Karim Benzema ke gawang Eibar dalam lanjutan Liga Spanyol di Estadio Municipal de Ipurua, Minggu (10/11/2019) dini hari WIB. Real Madrid menang 4-0. (AP Photo/Alvaro Barrientos)

Untuk klasemen lengkap Liga Spanyol 2019/2020, silakan klik di sini...

 

Hasil Liga Spanyol

Deportivo Alaves 3-0 Real Valladolid

Valencia 2-0 Granada

Eibar 0-4 Real Madrid

Barcelona 4-1 Celta de Vigo

Saksikan video menarik di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya