Real Madrid: Christian Eriksen Terlalu Bagus untuk Ditolak

Juventus kabarnya juga sudah siap untuk menyaingi minat Real Madrid pada Eriksen. Spurs sebenarnya telah menawarkan Eriksen kontrak baru dengan gaji yang lebih baik.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 06 Des 2019, 09:10 WIB
Diterbitkan 06 Des 2019, 09:10 WIB
Manchester United Tumbangkan Tottenham Hotspur
Paul Pogba berduel dengan Christian Eriksen pada laga lanjutan Premier League yang berlangsung di stadion Wembley, Inggris, Minggu (13/1). Man United menang atas Tottenham Hotspur 1-0. (AFP/Adrian Dennis)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid sangat tergoda untuk mengontrak playmaker Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, tahun depan. Madrid berambisi memboyong Eriksen untuk menambah kekuatan tim di musim depan.

Daily Telegraph melansir, Eriksen tidak berniat memperbarui kontraknya di Tottenham dan akan pergi tahun depan. Karenanya, pemain internasional Denmark itu, pada musim panas 2020 bebas berhubungan dengan klub lain mulai Januari. Dan, situasi inilah yang akan dimanfaatkan Real Madrid.

Spurs sebenarnya telah menawarkan Eriksen kontrak baru dengan gaji yang lebih baik. Tapi, ia menunda dan mempertimbangkan untuk pindah ke tempat lain.

Juara Serie A Juventus kabarnya juga sudah siap untuk menyaingi minat Madrid pada playmaker tersebut. Karena itulah, Los Blancos ingin cepat merekrutnya pada musim dingin ini.

Real Madrid sebanarnya tertarik dengan Eriksen pada 2018 lalu, tetapi karena harga sang pemain cukup mahal sekitar 150 juta euro, minat mereka pun dihentikan. Tapi, musim panas ini Eriksen dikatakan dihargai di bawah 70 juta euro, karena situasi kontraktualnya.

Diizinkan Dijual

Gol Tunggal Eriksen Bawa Tottenham Hotspur Kalahkan Inter Milan
Selebrasi Christian Eriksen usai mencetak gol ke gawang Samir Handanovic di menit ke-80 pada laga lanjutan Liga Champions yang berlangsung di stadion Wembley, Inggris, Kamis (29/11). Tottenham Hotspur menang 1-0 atas Inter Milan (AFP/Ben Stansall)

Presiden Spurs Daniel Levy dilaporkan sudah mengizinkan klub untuk menguangkan pemain tengah musim panas ini. Ini untuk mencari dana untuk reinvestasi timnya.

Eriksen adalah pilihannya, tetapi transfernya akan dilakukan di musim 2020/21. Dan, ia hanya akan ditandatangani pada Januari jika pemain meninggalkan klub.

Perjanjian Verbal

Sebelumnya dikabarkan suda da perjanjian verbal antara mantan playmaker Ajax dan Madrid.

Namun, masih belum jelas apa penunjukan Jose Mourinho, menggantikan Mauricio Pochettino, di Spurs akan merubah situasi ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya