Liputan6.com, Jakarta - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) menunda berbagai turnamen yang masuk kualifikasi Olimpiade 2020 menyusul pandemi virus Corona. Mereka memastikan All England sebagai ajang terakhir untuk penghitungan poin.
Ajang itu adalah German Open, Swiss Open, India Open, Malaysia Open, Singapore Open, dan Badminton Asia Championships.
Dengan keputusan tersebut, pembagian jatah di Olimpiade kemungkinan ditentukan berdasar peringkat pemain saat ini.
Advertisement
Berdasar peraturan, satu negara maksimal mengirim dua wakil pada satu nomor di cabor bulu tangkis. Syaratnya, kedua wakil tersebut masuk delapan besar ranking dunia untuk tunggal dan 16 besar di ganda.
Merujuk hal tersebut, Indonesia bakal meloloskan delapan wakil ke Olimpiade 2020. Rinciannya tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran masing-masing meloloskan dua wakil. Sementara tunggal putri dan ganda putri mengirim satu wakil.
Jumlah Kontestan
Â
Nomor tunggal cabor bulu tangkis melibatkan minimal 38 atlet. Sedangkan nomor ganda menghadirkan 16 pasangan.
Setelah menerapkan aturan maksimal dua wakil per nomor, pembagian tiket sisanya kemudian ditentukan berdasar peringkat terakhir.
Namun, penyelenggaraan Olimpiade 2020 dalam tanda tanya besar akibat pandemi virus Corona.
Advertisement
Wakil Indonesia
Tunggal Putra: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie
Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung
Ganda Putra: Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Ganda Putri: Greysia Polii/Apriyani Rahayu
Ganda Campuran: Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja