Legenda Barcelona Minta Gabriel Jesus Bertahan di Manchester City

Rivaldo berharap Gabriel Jesus tidak meninggalkan Manchester City dalam waktu dekat. Ia yakin City masih merupakan klub tepat bagi Jesus untuk berkembang.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 04 Jul 2020, 22:15 WIB
Diterbitkan 04 Jul 2020, 22:15 WIB
Manchester City Vs Everton
Striker Manchester City, Gabriel Jesus, merayakan gol yang dicetak ke gawang Everton pada laga Premier League di Stadion Etihad, Rabu (1/1/2020). Manchester City menang 2-1 atas Everton. (AP/Rui Vieira)

Liputan6.com, Jakarta - Rivaldo berharap Gabriel Jesus tidak meninggalkan Manchester City dalam waktu dekat. Ia yakin City masih merupakan klub tepat bagi Jesus untuk berkembang.

Jesus bergabung ke Manchester City sejak 2016. Sejauh ini ia sudah menyumbang 63 gol dari 139 laga di semua kompetisi.

Selain itu ia juga sukses membantu The Citizens meraih tujuh gelar. Termasuk dua gelar Liga Inggris.

Sayangnya selama ini Jesus hanya menjadi pilihan kedua di tim. Ia kalah bersaing dengan Sergio Aguero.

Tak heran rumor ia bakal meninggalkan Manchester City terus mengemuka. Apalagi Inter Milan dan Barcelona siap menampung striker asal Brasil itu.

 

Saksikan video City berikut ini:

Komentar Rivaldo

Manchester City Hajar Burnley, Gabriel Jesus Tampil Memukau
Pemain Manchester City Gabriel Jesus (kiri) dan pemain Burnley Ben Mee berebut bola pada pertandingan Liga Inggris di Turf Moor, Burnley, Inggris, Selasa (3/12/2019). The Citizens mencukur Burnley 1-4, Gabriel Jesus mencetak dua gol. (Martin Rickett/PA via AP)

"Jika saya menjadi dirinya, saya akan tetap bertahan di City. Dia sudah beradaptasi dengan baik di sana," ujar Rivaldo seperti dilansir Manchester Evening News.

"Selain itu ia juga diasuh oleh salah satu manajer terbaik di dunia. Jesus hanya perlu fokus membangun kepercayaan diri dan lebih sering mencetak gol."

"Apalagi Sergio Aguero kabarnya sedang mengalami cedera cukup parah. Jadi saya pikir dia punya peluang untuk jadi pilihan pertama musim depan."

Klasemen Liga Inggris

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya