Termasuk Messi, 5 Potret Liburan Musim Panas Pemain Top di Tengah Pandemi COVID-19

Pandemi virus corona Covid-19 tidak menghalangi para pemain, termasuk Lionel Messi untuk menjalani liburan musim panas.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 29 Jul 2020, 19:30 WIB
Diterbitkan 29 Jul 2020, 19:30 WIB
Lionel Messi
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, yakin Lionel Messi bakal pensiun di Camp Nou. (AFP/STR)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pandemi virus Corona COVID-19 yang masih mengancam tidak menghalangi para pesepak bola papan atas dunia menjalani liburan musim panas. Pelonggaran aturan lockdown di sejumlah negara dimanfaatkan pemain-pemain termasuk bintang Barcelona, Lionel Messi untuk bersantai di pantai. 

Pemain yang dijuluki La Pulga itu memilih menghabiskan liburan musim panasnya di Ibiza, Spanyol. Usai melewati musim yang penuh tekanan, Messi bersantai dengan istri tercinta, Antonela Roccuzzo. 

 

Lionel Messi menghabiskan liburan musim panas di Ibiza, Spanyol (Instagram)

Suasana liburan Messi terlihat dari foto yang diunggahnya lewat Instagram. Dalam salah satu foto terlihat Messi mendekap erat istrinya, Antonella Roccuzzo dengan kulit coklat terbakar matahari.

Mereka menginap di hotel Mim Ibiza Es Vive. Messi juga menyempatkan diri berfoto bersama pegawai-pegawai hotel tempatnya menginap sembari mengenakan masker untuk memenuhi protokol kesehatan selama pandemi virus Corona COVID-19. 

Lionel Messi berfoto bersama pegawai hotel tempatnya menginap di Ibiza (Instagram)

"#Terima kasih kepada teman-teman kami di @hotelmimibiza atas sambutannya yang hangat. Hari kami menyenangkan," tulisnya. 

Selain Messi, masih banyak bintang lapangan hijau yang tetap menjalani liburan musim panas di tengah pandemi virus Corona COVID-19. Mereka juga berbagi momen itu lewat media sosialnya.

Saksikan juga video menarik di bawah ini

Ansu Fati Liburan Bersama Ibunda Tercinta

Pemain Barcelona, Ansu Fati ajak ibunda tercinta liburan saat musim panas (Instagram)

Senangnya Luka Modric Ajak Anak Liburan

Pemain Real Madrid, Luka Modric menikmati liburan musim panas bersama anaknya (Instagram)

Jadon Sancho Liburan Musim Panas

Pemain Borussia Dortmund yang menjadi incaran Manchester United, Jadon Sancho menghabiskan liburan musim panas di pantai (Instagram)

Marco Asensio Menikmati Liburan Musim Panas Bersama Teman-temannya

Pemain Real Madrid, Marco Asensio menikmati liburan musim panas bersaam teman-temannya (Instagram)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya