Jumpa Timnas Indonesia di Final Piala AFF 2020, Pelatih Thailand Ungkap Ambisinya

Timnas Indonesia akan bertarung di partai puncak Piala AFF 2020 setelah kedua negara mengalahkan lawan-lawannya di semifinal.

oleh AY Yustiawan diperbarui 27 Des 2021, 07:30 WIB
Diterbitkan 27 Des 2021, 07:30 WIB
Timnas Thailand merayakan gol Chanathip Songkrasin ke gawang Timnas Vietnam di Piala AFF 2020.
Timnas Thailand merayakan gol Chanathip Songkrasin ke gawang Timnas Vietnam di Piala AFF 2020. (AFP/Roslan RAHMAN).

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia harus bertemu Thailand di final Piala AFF 2020. Timnas Thailand lolos ke laga puncak usai menahan imbang Vietnam 0-0 pada leg kedua semifinal, Minggu malam (26/12/2021).

Thailand unggul agregat dua gol setelah di leg pertama semifinal menang 2-0 atas Vietnam. Berbicara pada konferensi pers setelah pertandingan, pelatih Thailand Alexandre Polking mengaku bangga dengan pencapaian anak asuhnya.

Dia sangat mengapresiasi permainan bertahan skuadnya saat Thailand bermain imbang dengan Vietnam 0-0 di semifinal leg kedua dan akhirnya menang agregat 2-0.

"Saya bangga dengan pemain saya, dari cara mereka fokus pada pertahanan, terutama di babak kedua. Tim Thailand menunjukkan kerja tim yang hebat, berjuang keras untuk satu sama lain," katanya.

"Kami menjaga clean sheet di kedua pertandingan. Kami tahu kami bisa menyerang, tapi kami tidak mau, karena hari ini bertahan lebih penting. Ada kabar duka kiper tersebut cedera dan tak bisa melanjutkan pertandingan. Tapi kami akan mencoba memenangkan Piala AFF untuk menebusnya."


Timnas Indonesia

Timnas Indonesia Lolos ke Final AFF 2021
Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan (kiri) berselebrasi dengan rekan setimnya usai mencetak gol ke gawang Singapura pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12/2021). Indonesia akan bertemu antara Thailand dan Vietnam di babak final. (AFP/Roslan Rahman)

Timnas Indonesia terlebih dahulu lolos ke final Piala AFF. Skuat Garuda menyingkirkan tuan rumah Singapura dengan keunggulan agregat 5-3.

Pada leg kedua semifinal di National Stadium, Sabtu (25/12/2021), Timnas Indonesia mengalahkan Singapura dengan skor 4-2. Sebelum di leg pertama, kedua kesebelasan bermain imbang 1-1.


Produktif

Timnas Indonesia Lolos ke Final AFF
Reaksi pemain Indonesia setelah pemain Singapura Shawal Anuar mencetak gol bunuh diri pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12/2021). Indonesia akan bertemu antara Thailand dan Vietnam di babak final. (AFP/Roslan Rahman)

Timnas Indonesia dan Thaimand adalah dua tim yang belum terkalahkan sepanjang Piala AFF 2021. Pada fase Grup B, Timnas Indonesia menang tiga kali dan sekali imbang.

Hasil imbang didapat saat Skuat Garuda menghadapi Vietnam yang berakhir dengan skor 0-0. Selain itu, skuat racikan Shin Tae-yong juga sangat produktif di fase grup dengan mencetak 13 gol dan kemasukan empat gol.


Sapu Bersih

Timnas Thailand
Timnas Thailand di Piala AFF 2020. (dok. AFF)

Sementara Thailand menyapu bersih fase Grup A dengan empat kemenangan. Di fase ini, pasukan Alexandre Polking mencetak total 10 gol dan hanya kemasukan satu gol.


Jadwal Final

Laga final Piala AFF 2020 akan berlangsung dua kali. Leg pertama akan berlangsung pada 29 Desember 2021. Sedangkan leg kedua akan dimainkan 1 Januari 2022.

Kedua pertandingan final itu akan dimainkan di National Stadium, Singapura.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya