Profil Tim Grup F Piala Dunia 2022: Masih Adakah Generasi Emas Belgia?

Timnas Belgia yang sekarang bukanlah yang beberapa tahun lalu. Belgia sempat menduduki peringkat pertama ranking FIFA dalam waktu yang cukup lama.

oleh Muhammad Yanto diperbarui 03 Agu 2022, 00:01 WIB
Diterbitkan 03 Agu 2022, 00:01 WIB
Foto: 8 Pemain dengan Nilai Pasar Tertinggi di Tiap Grup Putaran Final Piala Dunia 2022 Qatar, Ronaldo dan Messi Tak Termasuk
Kevin De Bruyne. Pada putaran final Piala Dunia 2022, Grup F dihuni oleh Belgia, Kanada, Maroko dan Kroasia. Gelandang serang Belgia berusia 31 tahun, Kevin De Bruyne menjadi pemain dengan nilai pasar tertinggi dari seluruh pemain di Grup F dengan nilai 85 juta Euro atau hampir setara Rp1,3 triliun. Bersama Timnas Belgia ia telah mengoleksi 91 caps dengan torehan 24 gol dan 45 assist sejak melakukan debut pada 11 Agustus 2010. (AFP/Pool/Andreas Gebert)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Belgia menjadi salah satu peserta Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar 21 November hingga 18 Desember.

Belgia memastikan tiket Piala Dunia 2022 Qatar usai menang 3-1 atas Estonia di laga ketujuh Grup E kualifikasi zona Eropa. Kemenangan tersebut membuat Belgia mengoleksi 19 poin dan tak bisa dikejar Wales yang terpaut lima anga dan cuma tersisa satu laga.

Christian Benteke membuka gol kemenangan Belgia ke gawang Estonia. Benteke membuat gol di menit ke-11. Namun setelah itu Belgia kesulitan menambah gol.

Belgia baru bisa menggandakan skor di menit 53 melalui sepakan jarak jauh gelandang sayap Yannick Carrasco.

Estonia bisa memperkecil ketertinggalan melalui aksi Erik Sorga di menit 70. Belgia kembali menjauh empat menit kemudian setelah Thorgan Hazard menyelesaikan umpan dari Kevin de Bruyne.

Di akhir kualifikasi, Belgia mengumpulkan 20 poin dari delapan laga. Belgia mengumpulkan enam kemenangan dan dua kali imbang tanpa kekalahan.

Pada Piala Dunia 2022 nanti, Belgia tergabung di Grup F. Mereka bakal bersaing dengan Kanada, Maroko dan Kroasia.

Di atas kertas, cuma Kroasia yang bisa menjadi batu sandungan bagi Belgia. Luka Modric dan kolega berstatus sebagai runner up Piala Dunia 2018, setelah dikalahkan Prancis pada babak final.

“Kami berada dalam situasi di mana kami selalu harus memenangkan segalanya. Saya sangat senang para pemain kami menangani ini dengan baik. Mereka selalu melakukannya," kata Martinez.

Generasi Emas Sudah Habis?

Foto: Kevin De Bruyne dan Sederet Pemain Top Belgia yang Tak Dipanggil Roberto Martinez pada Kualifikasi Piala Dunia 2022
Divock Origi (tengah) mulai tak dipanggil untuk memperkuat Timnas Belgia pada Euro 2020 lalu. Alasannya karena dirinya mulai terpinggirkan di skuat Liverpool asuhan Klopp. Origi jarang dimainkan akibat ketatnya persaingan di lini depan The Reds. (Foto: AFP/Kirill Kudryavtsev)

Belgia yang sekarang bukanlah Belgia yang beberapa tahun lalu. Belgia sempat menduduki peringkat pertama ranking FIFA dalam waktu yang cukup lama.

Akan tetapi, generasi emas yang dimiliki Belgia hingga saat ini belum menghasilkan apa-apa. Bahkan, generasi emas dianggap sudah lewat hingga beberapa pemain baru yang belum teruji, bermunculan di tim nasional.

Di antaranya adalah Charles De Ketelaere (Club Brugge), Hans Vanaken (Club Brugge), Leander Dendoncker (Wolverhampton Wanderers) dan Arthur Theate (Bologna).

Meski demikian, nama-nama beken akan tetap berada di skuad, contohnya semisal: Eden Hazard, Thibaut Courtois, Romelu Lukaku, dan Kevin de Bruyne.

Dari keempat nama tersebut, mungkin hanya De Bryune dan Courtois yang bisa dikatakan berbahaya. Karena pemain seperti diketahui, Hazard, Lukaku, bukan lagi pilihan utama di timnya masing-masing.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

14 Kali

Belgia vs Siprus
Penyerang Timnas Belgia, Christian Benteke (kanan) berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Siprus pada laga Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2020 di Cardiff City Stadium, Selasa (19/11/2019). Timnas Belgia memetik kemenangan telak dengan skor 6-1 kala menjamu Siprus. (JOHN THYS / AFP)

Piala Dunia 2022 adalah partisipasi Belgia yang ke-14 sejak menjalani debut di ajang terbesar ini pada 1930.

Sejak keikutsertaanya, Belgia sejatinya bukan tim yang mengerikan. Dalam enam edisi pertama, capaian terbaik Belgia cuma sampai babak 16 besar.

Baru pada Piala Dunia 1986, Belgia berhasil mencapai tempat keempat, usai dikalahkan Prancis 4-2.

Setelah itu, prestasi Belgia mengalami pasang surut. Pada Piala Dunia 2018, Belgia tampil dengan skuad mewah.

Nama-nama terkenal di liga top Eropa mengisi setiap lini. Namun, Belgia gagal menjadi juara. Mereka hanya mampu meraih posisi ketiga.

Keyakinan Martinez

Foto: 7 Juru Taktik Jempolan yang Bisa Gantikan Ronald Koeman di Barcelona
Roberto Martinez - Pelatih Timnas Belgia ini cukup santer dikabarkan menjadi kandidat pengganti Koeman di Barcelona. Pria berusia 48 mampu membawa Belgia meraih peringkat ketiga Piala Dunia 2018 dan menembus perempat final di Euro 2020.(AFP/Stuart Franklin)

Melihat persaingan di Grup F, pelatih Roberto Martinez optimistis timnya lolos ke babak 16 besar.

Eks pelatih Everton itu pun bertekad untuk membuat masyarakat Belgia bahagia dengan timnas mereka menjadi juara Piala Dunia 2022.

"Semua orang punya keyakinan. Satu-satunya keinginan dan harapan saya adalah melihat Belgia tampil sekuat mungkin di Piala Dunia," kata pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, dikutip dari laman resmi FIFA.

"Saya ingin membuat para penggemar sebangga mungkin. Semua pekerjaan saya ini akan saya lakukan dalam bebepara bulan ke mendatang," ujarnya, menambahkan.

Belgia akan mengawali perjuangan mereka pada Piala Dunia 2022 dengan melawan Kanada. Laga Belgia vs Kanada bakal digelar di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan, pada 23 November 2022.

Jadwal Pertandingan

Belgia Vs Islandia
Penyerang timnas Belgia, Dries Mertens berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Islandia pada matchday kedua UEFA Nations League A Grup 2 di King Baudouin Stadium, Rabu (9/9/2020) dini hari WIB. Belgia yang sempat tertinggal lebih dulu, menang telak 5-1 atas Islandia. (AP Photo/Francisco Seco)

 

Kamis, 24 November 2022

02:00 WIB: Belgia vs Kanada

Minggu, 27 November 2022

20.00 WIB: Belgia vs Maroko

Kamis, 1 Desember 2022

22.00 WIB: Kroasia vs Belgia 

Infografis Piala Dunia 2022
Infografis Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya