Jurgen Klopp Komentari Man Utd vs Liverpool: Ini Kedengaran Konyol, Kami Harusnya Menang

Jurgen Klopp kecewa Liverpool gagal menyudahi duel melawan Man Utd di pekan ketiga Liga Inggris dengan kemenangan.

oleh Defri Saefullah diperbarui 23 Agu 2022, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Agu 2022, 21:00 WIB
Foto: 4 Pelatih yang Dilewati Pep Guardiola sebagai Pelatih Tercepat dengan Koleksi 500 Gol di Liga Inggris, termasuk Alex Ferguson
Jurgen Klopp kecewa Liverpool kalah dari MU meski skuad sedang dilanda badai cedera (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Manchester- Liverpool menuai kekalahan pertama saat ditekuk Manchester United atau Man Utd 1-2 di Old Trafford pada pekan ketiga Liga Inggris, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. Jadon Sancho dan Marcus Rashford tentukan kemenangan Liverpool, sedangkan Mohamed Salah cetak gol untuk Liverpool.

Kedua klub Manchester United dan Liverpool hadir di Old Trafford dalam kondisi yang tak mengenakkan. MU kalah dua kali, sedangkan Liverpool belum menang.

Man Utd secara mengejutkan berhasil tampil bagus dan kalahkan Liverpool. Padahal musim lalu, MU tak mencetak satu gol pun dalam dua kali pertandingan melawan Liverpool.

Meski tampil buruk, Jurgen Klopp mengaku timnya seharusnya tetap menang di laga ini. Dia menyalahkan pemain kurang efektif di laga ini.

Selain itu, dia juga mengeluhkan badai cedera yang mendera Liverpool. Bahkan dengan kondisi ini, dia meyakini Liverpool bisa tekuk MU.

"Kami dalam situasi sulit karena cedera. Itulah kondisi sebenarnya. Kami melewati pekan per pekan dengan 14-15 pemain saja. Kami harus pastikan tak ada lagi yang cedera, karena tak ada lagi pemain yang siap," ujarnya.

 

Kurang Meyakinkan

Tyrell Malacia saat menjaga Mohamed Salah di laga MU vs Liverpool
Tyrell Malacia saat menjaga Mohamed Salah di laga MU vs Liverpool (AFP)

 

Klopp mengeluhkan penampilan Liverpool yang kurang meyakinkan. Kalau saja bisa lebih baik, dia yakin 3 poin bisa dibawa pulang dari Old Trafford.

"Bahkan dengan situasi kami, kalau kami main sedikit lebih baik, sedikit yakin dengan apa yang kami lakukan, kami bisa menangkan laga tadi," katanya.

"Saya tahu ini terdengar konyol, tapi itulah yang saya lihat. Kami kalah dan sekarang kami harus berlanjut dari kekalahan ini."

 

Bukti Statistik

Foto: Aksi Pemain MU Lisandro Martinez Bikin Salah Tak Berkutik di Pekan ke-3 Liga Inggris
Bek Manchester United, Lisandro Martinez sukses memainkan perannya saat melawan Liverpool dalam pekan ke-3 Premier League 2022/2023 di Old Trafford. (AFP/Paul Ellis)

 

Klopp tak asal bicara. Dia mendasari omongannya dengan statistik 70 persen penguasaan bola, tembakan lebih banyak dibandingkan tuan rumah.

Meski begitu, Liverpool tak bisa menyelesaikan peluang. Klopp ingin Liverpool tampil lebih baik saat menghadapi Bournemouth.

"Saya tak punya banyak alasan. Kami kalah. Di waktu lain, dengan lebih determinasi, kami bisa membalikkan skor. Itulah yang terjadi," ujarnya.

Full Senyum

Manchester United Vs Liverpool
Ekspresi kekecewaan Mohamed Salah dan Andy Robertson saat Liverpool ditekuk MU dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Old Trafford, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Dave Thompson)

 Kemenangan Manchester United atas Liverpooldini hari tadi, Selasa (23/8/2022) disambut gembira fansnya. Sambutan meriah para pendukung MU sempat menghiasi trending topic di media sosial, Twitter. 

Sebelumnya, MU berhasil mengalahkan musuh bebuyutan Liverpool 2-1 pada pekan ketiga Liga Inggris 2022/2023. Dua gol Setan Merah di Old Trafford dicetak Jadon Sancho dan Marcus Rahsford. Sementara The Reds hanya bisa membalas lewat satu gol melalui Mohamed Salah di pengujung laga.

Media sosial twitter juga dipenuhi foto Jennie Blackpink. Sebelum pertandingan melawan Liverpool, Jennie sempat terlihat mengenakan jersey MU dalam video musik 'Pink Venom'. Dan ketika MU akhirnya menang, personel Girlband Blackpink itu pun dianggap sebagai pembawa keberuntungan untuk Setan Merah.  

Foto tersebut juga sempat dunggah oleh akun resmi MU. "Semua akan MU pada waktunya, Keren, mba Jennie! #MUFCIndonesia", tulis akun resmi MU, @manchesterunited sebagai keterangan pada foto itu.    

Infografis transfer MU - November 2021
Infografis transfer MU. (Liputan6.com/Abdillah)

Peringkat

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya