Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia tidak bakal diperkuat kapten sekaligus bek andalan Muhammad Iqbal Gwijangge pada laga pamungkas Grup B kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Minggu (9/10/2022).
Iqbal harus menjalani sanksi disiplin usai mengantongi dua kartu kuning. "Iqbal sudah mendapatkan dua kali kartu kuning, jadi dia tidak bisa bermain," ujar pelatih timnas U-17 Indonesia Bima Sakti.
Baca Juga
Meski begitu, Bima Sakti tidak terlalu khawatir menghadapi situasi ini. Sosok berusia 46 itu memiliki tiga opsi pengganti yakni Mohamad Andre Pangestu, Muhammad Afazriel dan Femas Aprian Crespo.
Advertisement
Sementara sebagai kapten, Bima kemungkinan besar memberi kepercayaan kepada bek tengah Sulthan Zaky Pramana. Sama seperti Iqbal, Sulthan Zaky adalah pilar utama lini belakang Indonesia sepanjang kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
"Zaky memiliki kemampuan komunikasi yang bagus dengan pemain lain," tutur Bima.
Selain Iqbal, satu pemain lain yang masih diragukan tampil di laga Indonesia vs Malaysia adalah Azzaky Esa Erlangga. Dia meninggalkan lapangan dalam kondisi cedera usai duel kontra Palestina, Jumat (7/10/2022).
"Untuk pemain yang cedera, kami akan melihat kondisi mereka. Akan ada pemulihan salah satunya dengan mandi es di hotel. Untuk Azzaky, kami akan menyiasati agar dia bisa bermain pada hari Minggu," kata Bima.
Meski begitu, Indonesia mendapatkan sokongan tenaga segar saat melawan Malaysia lantaran penyerang sayap Muhammad Nabil Asyura kemungkinan akan pulih dari cedera. Nabil sendiri tidak bermain saat Indonesia menghadapi Palestina.
"Kami menyiapkannya untuk hari Minggu," ujar Bima.
Jadwal Padat
Bima Sakti mengakui padatnya jadwal kompetisi membuat dirinya kesulitan dalam merotasi tim. Dia tetap mengandalkan Iqbal, Andrika Fathir, Habil Abdillah, Sulthan Zaky, Muhammad Riski Afrisal, Muhammad Kafiatur Rizky, Arkhan Kaka, dan Rizdjar Subagja sejak menit pertama di tiga pertandingan yang sudah dilalui
Bima Sakti mengaku sebenarnya ingin menurunkan para pelapis saat bersua Guam pada partai perdana di Grup B. Namun, dia urung melakukannya lantaran ingin meraup poin maksimal dari pertandingan pertama.
"Kami mau mengambil titik aman untuk menaikkan kepercayaan diri pemain," tutur Bima.
Padatnya jadwal ini sudah memakan korban. Iqbal harus meninggalkan stadion menggunakan kursi roda menuju bus tim usai duel kontra Palestina.
Advertisement
Hasil, Jadwal, dan Klasemen Grup B
Sabtu, 1 Oktober 2022
Palestina vs Malaysia: 0-4
Uni Emirat Arab vs Guam: 9-0
Senin, 3 Oktober 2022
Indonesia vs Guam: 14-0
Uni Emirat Arab vs Palestina: 4-3
Rabu, 5 Oktober 2022
Malaysia vs Guam: 1-1
Indonesia vs Uni Emirat Arab: 3-2
Jumat, 7 Oktober 2022
Malaysia vs Uni Emirat Arab: 3-2
Palestina vs Indonesia: 0-2
Minggu, 9 Oktober 2022
16.00 WIB: Guam vs Palestina
20.00 WIB: Indonesia vs Malaysia
Â
Klasemen
1 Indonesia 3 3 0 0 19-2 9
2 Malaysia 3 2 1 0 8-3 7
3 Uni Emirat Arab 4 2 0 2 17-9 6
4 Guam 3 0 1 2 1-24 1
5 Palestina 3 0 0 3 3-10 0