Sampdoria vs Roma: Ujian Tanpa Dybala

Roma akan berhadapan dengan Sampdoria di lanjutan Liga Italia tanpa kehadiran penyerang Paulo Dybala.

oleh Thomas diperbarui 17 Okt 2022, 11:30 WIB
Diterbitkan 17 Okt 2022, 11:30 WIB
Foto: Daftar 6 Pemain Top yang Terancam Absen di Piala Dunia 2022 Qatar Akibat Cedera Bersama Klub yang Dibelanya
Paulo Dybala. Striker AS Roma berusia 28 tahun ini terancam tidak akan tampil bersama Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar yang akan menjadi Piala Dunia keduanya setelah edisi 2018. Saat ini ia tengah mengalami cedera hamstring yang didapatnya saat AS Roma menang 2-1 atas Lecce di pekan ke-9 Liga Italia 2022/2023 (9/10/2022). Saat itu ia harus ditarik keluar setelah hanya bermain selama 50 menit. (AFP/Vincenzo Pinto)

Liputan6.com, Jakarta- AS Roma akan dijamu Sampdoria pada lanjutan Liga Italia yang berlangsung Selasa (18/10/2022). Pada laga yang berlangsung di Stadion Luigi Ferraris itu, Roma akan bermain tanpa penyerang andalannya Paulo Dybala.

Dybala mengalami cedera paha pada laga terakhir Roma di Liga Italia saat melawan Lecce. Ketika itu Dybala mencetak gol kemenangan lewat penalti, namun langsung cedera usai menembak dari titik 12 pas dan terpaksa diganti.

Cedera yang dialami pemain asal Argentina itu sangat parah. Manajer Roma Jose Mourinho ragu Dybala akan bisa turun lagi di sisa tahun 2022 ini. Peluang Dybala membela Argentina di Piala Dunia 2022 juga tertutup.

“Saya akan mengatakan [cedera] itu tidak terlihat bagus, daripada mengatakan itu terlihat buruk. Sayangnya, itu mungkin terlihat lebih dekat dengan buruk daripada kurang baik," ujar Mourinho seperti dikutip dari Football Italia.

Tanpa Dybala kekuatan Roma berkurang. Hasilnya terlihat di laga Liga Europa pertengahan pekan ini. Roma hanya bisa bermain imbang 1-1 ketika dijamu klub Spanyol, Real Betis.

Kemenangan sangat dibutuhkan Mourinho dari laga Sampdoria vs Roma. Pasalnya Roma saat ini ada di urutan enam klasemen Liga Italia, terpaut dua angka dari rival sekota Lazio yang ada di urutan empat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Abraham

AS Roma Dipermalukan Real Betis di Liga Europa
Pemain AS Roma Tammy Abraham beraksi saat melawan Real Betis pada pertandingan sepak bola Liga Europa di Roma, Italia, 6 Oktober 2022. AS Roma kalah 1-2 dari Real Betis. (Alfredo Falcone/LaPresse via AP)

Tanpa Dybala, Mourinho akan berharap banyak pada Nicolo Zaniolo. Pemuda Italia itu bersama Lorenzo Pellegrini akan mendukung striker tunggal Andrea Belotti di lini depan Roma.

Belotti kemungkinan besar dipercaya Mourinho sebagaia starter saat bertemu Sampdoria. Sebab Tammy Abraham sedang mandul. Abraham akan dapat hukuman dari Mourinho dengan diparkir di bangku cadangan.


Prediksi Susunan Pemain

Sampdoria: Audero; Bereszynski, Ferrari, Colley, Augello; Rincon, Vieira; Gabbiadini, Sabiri, Djuricic; Caputo

Roma: Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Zalewski, Cristante, Camara, Spinazzola; Pellegrini, Zaniolo; Belotti

 


Klasemen

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya