Hasil Piala Dunia 2022: Kandaskan Brasil, Kamerun Tetap Gagal ke 16 Besar

Brasil mengunci posisi puncak klasemen Grup G Piala Dunia 2022 meski takluk dari Kamerun di laga terakhir babak grup.

oleh Mohamad Taufik diperbarui 03 Des 2022, 08:52 WIB
Diterbitkan 03 Des 2022, 04:02 WIB
Timnas Kamerun vs Timnas Brasil Grup G Piala Dunia 2022
Pemain timnas Kamerun, Eric Maxim Choupo-Moting (kiri) berebut bola diudara dengan pemain Brasil, Fabinho dalam pertandingan grup G Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Sabtu (3/12/2022). (AP Photo/Natacha Pisarenko)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kamerun mengandaskan favorit juara, Brasil dengan skor 1-0 dalam laga terakhir Grup G Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB.

Tetapi kemenangan atas Brasil tak mampu membawa Kamerun lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Sebab di pertandingan lain, Swiss berhasil mengalahkan Serbia 3-2.

Meski kalah, Selecao tetap di posisi puncak Grup G Piala Dunia 2022 karena unggul selisih gol dari Swiss. Kamerun kalah poin dari Swiss dan Brasil di klasemen akhir Grup G Piala Dunia 2022.

Jalannya Pertandingan

Brasil melakoni pertandingan terakhir Grup G dengan beban ringan karena sudah memastikan tiket lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Dalam pertandingan ini, pelatih Brasil, Tite melakukan perubahan besar pada komposisi starting XI Selecao. Dia membuat sembilan pergantian dalam susunan pemain inti dibandingkan saat lawan Swiss.

Hanya bek Eder Militao dan gelandang Fred yang dipertahankan Tite di starting line up. Dani Alves, pada usia 39 tahun, menjadi pemain tertua Brasil di putaran final Piala Dunia. Sementara Neymar yang cedera, masih menonton dari tribune.

Brasil langsung memberikan tekanan ke pertahanan Kamerun. Peluang terbaik Brasil untuk mencetak skor, terjadi di menit 14.

Namun sundulan Gabriel Martinelli dari jarak lumayan dekat, secara gemilang masih bisa diselamatkan kiper Kamerun, Devis Epassy.

Jelang babak pertama berakhir, Gabriel Martinelli, nyaris membawa Brasil unggul tetapi tembakannya masih bisa ditepis Devis Epassy. Tidak lama berselang, Rodrygo yang hampir membuat gawang Kamerun bergetar.

Kamerun merespons melalui sundulan winger Brentford, Bryan Mbuemo, yang memaksa kiper Brasil, Ederson kerja keras menghalaunya.

Di babak pertama, Brasil tampil cukup dominan dengan menguasai 58 persen bola, dua kali lipat dari penguasaan bola Kamerun yang mencapai 29 persen. Sisanya adalah bola netral.

Dominasi Brasil atas Kamerun juga terlihat dari jumlah kesempatan gol. Selecao memiliki 10 melepaskan tembakan, tiga di antaranya mengarah ke gawang. Sementara Kamerun hanya memiliki satu peluang.

 

Dapatkan Live Streaming World Cup 2022 di Vidio Brasil Vs Kamerun, Sabtu 3 Desember
Dapatkan Live Streaming World Cup 2022 di Vidio Brasil Vs Kamerun, Sabtu 3 Desember... Selengkapnya

Babak Kedua

Timnas Kamerun vs Timnas Brasil Grup G Piala Dunia 2022
Pemain timnas Kamerun, Christopher Wooh (tengah) berusaha mengontrol bola dibayangi dua pemain Brasil dalam pertandingan grup G Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Sabtu (3/12/2022). (AP Photo/Natacha Pisarenko)... Selengkapnya

Kamerun yang membutuhkan kemenangan, tampil ofensif setelah istirahat babak pertama. Vincent Aboubakar, melepaskan tendangan yang masih menyamping.

Kemelut terjadi di pertahanan Kamerun. Bola liar kemudian disontek oleh penyerang Brasil, Rodrygo, tetapi masih terlalu lemah dan bisa diselamatkan Epassy.

Tite memasukan tiga pemain sekaligus pada menit 55, yakni Marquinhos, Bruno Guimaraes, dan Everton Ribeiro menggantikan Alex Telles, Fred, dan Rodrygo.

Sementara Rigobert Song memainkan Toko Ekambi dan Olivier Ntcham yang menggantikan Bryan Mbuemo dan Pierre Kounde.

Hasilnya, perubahan yang dilakukan tidak terlalu signifikan untuk Kamerun. Tetapi mereka bermain lebih menekan.

Vincent Aboubakar kembali mengancam, namun tendangannya masih melenceng di menit 80.

Pada menit 88, Bruno Guimaraes mendapat ruang tembak yang cukup terbuka di kotak penalti Kamerun. Sayangnya, eksekusi gelandang Newcastle United it, tidak akurat setelah bola melambung.

Memasuki menit 90, kebuntuan di laga ini, berakhir setelah Vincent Aboubakar dengan brilian mencetak gol lewat sundulan menyambut umpan crossing dari pemain pengganti Ngom Mbekeli.

Penyerang Al Nassr itu, cukup emosional merayakan gol dengan melepas jersinya. Dia seperti tak sadar sebelumnya sudah mengantongi kartu kuning. Akhirnya wasit mengganjar Aboubakar kartu kuning kedua yang berarti kartu merah tidak langsung.

Di 9 menit sisa, Brasil menggempur pertahanan Kamerun. Buro Guimaraes memiliki peluang besar untuk menyamakan skor tetapi gagal karena tendangannya melambung. Skor 1-0 untuk Kamerun bertahan.

Meski menang, Kamerun harus menerima kenyataan mereka tersingkir dari turnamen karena di laga lain pada waktu bersamaan, Swiss menang atas Serbia 3-2.

 

Susunan Pemain

Timnas Kamerun vs Timnas Brasil Grup G Piala Dunia 2022
Pemain timnas Brazil, Dani Alves (kiri) berhasil menguasai bola dari pemain kamerun Pierre Kunde dalam pertandingan grup G Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Sabtu (3/12/2022). (AP Photo/Pavel Golovkin)... Selengkapnya

KAMERUN: Devis Epassy (kiper); Collins Fai, Enzo Ebosse, Christopher Wooh, Nouhou Tolo; Andre-Frank Zambo Anguissa, Pierre Kunde (Olivier Ntcham 68), Moumi Ngamaleu (Ngom Mbekeli 86), Bryan Mbeumo (Toko Ekambi 63); Vincent Aboubakar, Eric Maxim Choupo-Moting

BRASIL: Ederson (kiper); Dani Alves, Eder Militao, Bremer, Alex Telles (Marquinhos 55); Fabinho, Fred (Bruno Guimaraes 55), Antony (Raphinha 79), Rodrygo (Everton Ribeiro 55), Gabriel Martinelli; Gabriel Jesus (Pedro 64).

 

Jadwal Brasil dan Swiss di 16 Besar

Di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Brasil akan menghadapi runner up Grup H, Korea Selatan, yang lolos setelah meraih kemenangan dramatis 2-1 atas Portugal.

Pertandingan Brasil vs Korea Selatan akan digelar di Stadion 974, kota Doha, pada Senin (5/12/2022) malam waktu Qatar atau Selasa (6/12/2022) dini hari, pukul 02.00 WIB.

Sementara Swiss menantang Portugal di Stadion Lusail Iconic, pada Rabu (7/12/2022) dini hari, pukul 02.00 WIB.

Infografis Stadion Piala Dunia 2022
Infografis Stadion Piala Dunia 2022. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya