Liputan6.com, Jakarta Liverpool wajib merebut 3 poin saat melawan penghuni dasar klasemen Liga Inggris Sheffield Wednesday di stadion Bramall Lane, Kamis (7/12/2023) dini hari WIB. Ini duel yang wajib dimenangkan The Reds karena kondisi kedua tim bak bumi dan langit.
Liverpool berada di posisi kedua klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-14. Sedangkan Sheffield United ada di dasar klasemen dengan 5 poin.
Baca Juga
Di atas kertas, Liverpool bisa dengan mudah menaklukkan klub yang baru saja memecat pelatih mereka Paul Heckingbottom. Dia menjadi pelatih pertama yang dipecat di Liga Inggris pada musim 2023/2024.
Advertisement
Dengan fakta ini, Liverpool jangan beri angin atau kasih kesempatan lawan untuk bangkit. Apalagi Liverpool makin dekat dengan Arsenal yang ada di peringkat satu klasemen Liga Inggris.
Yang unik, manajer Liverpool, Jurgen Klopp akan bertemu lagi dengan manajer yang pernah berdebat panjang yaitu Chris Wilder. Pelatih 56 tahun ini diangkat menjadi manajer baru Sheffield United tepat sebelum menghadapi Liverpool.
"Bagaimana saya tahu strategi Wilder nanti? Yang saya ingat, dia kerap memainkan gaya bertahan dimana full back banyak berdiri di belakang," kata Jurgen Klopp seperti dikutip Liverpool Echo.
"Saya pikir, dia tak akan bisa mengubah apapun. Apa yang bisa dia lakukan dalam waktu yang pendek? Kami kini harus mempersiapkan diri sendiri."
Pertandingan Liga Inggris antara Sheffield United melawan Liverpool di stadion Bramall Lane akan disiarkan lewat live streaming di vidio. Link live streaming bisa didapatkan di halaman berikutnya.
Â
Liverpool Dihajar Badai Cedera
Melawan tim penghuni dasar klasemen, Liverpool kemungkinan akan melakukan rotasi pemain. Jurgen Klopp ingin menjaga kebugaran pemainnya di tengah padatnya jadwal.
Apalagi banyak pemain Liverpool yang cedera, teranyar Joel Matip. Dia cedera saat Liverpool menang 4-3 lawan Fulham.
Total ada enam pemain Liverpool yang masuk daftar pemain cedera. Andy Robertson, Thiago Alcantara, Stefan Bajcetic, Diego Jota dan juga Alisson Becker, sang kiper.
Rotasi mungkin dilakukan untuk Kostas Tsimikas di posisi bek kiri. Dia mungkin akan digantikan oleh Joe Gomez. Begitu juga dengan Alexis MacAllister yang mungkin diistirahatkan dan diganti Wataru Endo.
Â
Advertisement
Rekor Pertemuan Sheffield United vs Liverpool
01/03/21 LIP Sheffield United FC 0 - 2 Liverpool FC
25/10/20 LIP Liverpool FC 2 - 1 Sheffield United FC
03/01/20 LIP Liverpool FC 2 - 0 Sheffield United FC
28/09/19 LIP Sheffield United FC 0 - 1 Liverpool FC
24/02/07 LIP Liverpool FC 4 - 0 Sheffield United FC
Â
Prediksi Susunan Pemain Sheffield United vs Liverpool
Â
Sheffield United: Foderingham; Ahmedhodzic, Trusty, Robinson; Bogle, Souza, Norwood, Larouci; Hamer, McAtee; Archer
Liverpool : Kelleher; Alexander-Arnold, Konate, Van Dijk, Gomez; Szoboszlai, Wataru Endo, Jones; Salah, Gakpo, Diaz
Advertisement
Link Live Streaming Liga Inggris Sheffield United vs Liverpool
Pertandingan seru Liga Inggris antara Liverpool melawan Sheffield United bisa Anda dapatkan dengan klik link di sini.