Ditanya Kapan Tanda Tangani Kontrak Baru dengan Timnas Indonesia, Begini Jawaban Santai Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberi jawaban santai sembari tersenyum ketika ditanya perihal dirinya yang belum kunjung menandatangani perpanjangan kontrak dengan PSSI. Bagaimana respons Shin Tae-yong?

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 12 Jun 2024, 16:30 WIB
Diterbitkan 12 Jun 2024, 16:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberi jawaban singkat ketika ditanya perihal perpanjangan kontraknya dengan PSSI. (Bola.com/Abdul Aziz)

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberi jawaban santai sembari tersenyum ketika ditanya perihal dirinya yang belum kunjung menandatangani perpanjangan kontrak dengan PSSI.

Seperti diketahui, masa bakti juru taktik asal Korea Selatan hanya berlaku sampai akhir Juni ini. Dia pertama kali diangkat menukangi Timnas Indonesia pada Desember 2019 dan semula cuma dikat kontrak hingga pengujung tahun 2023.

Akan tetapi, adanya sejumlah kompetisi penting pada awal 2024 membuat kesepakatan Shin Tae-yong bersama federasi sepak bola Tanah Air diperpanjang selama 6 bulan.

Setelahnya, PSSI menjanjikan penambahan masa kerja, dengan syarat juru taktik berusia 53 tahun harus mampu membawa tim nasional senior tembus 16 besar Piala Asia 2023 serta mengantar tim U-23 mencapai perempat final Piala Asia U-23 2024.

Misi tersebut sudah berhasil dituntaskan dengan baik oleh Shin Tae-yong beberapa waktu lalu. Malahan, eks pelatih Timnas Korea Selatan melampaui target di AFC Asian Cup U-23 dengan mencapai semifinal bersama Garuda Muda dan nyaris merebut tiket ke Olimpiade 2024 Paris.

PSSI juga langsung memenuhi janji dengan menyodorkan pembaruan kesepakatan berdurasi tiga tahun untuk juru taktik asal negeri ginseng. Akan tetapi, hingga kini belum ada pengumuman resmi yang menyatakan Shin Tae-yong sudah meneken kontrak baru di Timnas Indonesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Respons Shin Tae-yong soal Kontrak Baru

Timnas Indonesia vs Filipina: Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong didampingi manajer tim, Sumardji jelang dimulainya laga menghadapi Filipina pada laga terakhir Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Shin Tae-yong, yang mendapat pertanyaan soal kapan dirinya bakal menandatangani kesepakatan anyar bersama PSSI, pun langsung buka suara selepas mengantar Timnas Indonesia menjamu Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (11/6/2024).

Juru taktik asal Korea Selatan sempat melempar senyum ketika mendengar pertanyaan terkait. Setelahnya, dia hanya memberi jawaban satu kalimat sembari meminta publik untuk tidak khawatir.

"Karena sekarang ada teknologi e-sign, jadi kapan saja bisa (anda tangan kontrak), tidak perlu dikhawatirkan," ujar Shin Tae-yong kepada awak media di SUGBK.


Bawa Timnas Indonesia Tembus Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia vs Filipina: Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026
Selebrasi para pemain Timnas Indonesia merayakan gol pertama ke gawang Filipina yang dicetak Thom Haye pada laga terakhir Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Sekadar informasi, Shin Tae-yong baru-baru ini sukses mencatatkan pencapaian anyar bersama Timnas Indonesia. Dia mengantar skuad Garuda mencetak sejarah dengan tembus ke putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Keberhasilan itu diperoleh menyusul kemenangan anak-anak asuh STY atas Filipina dalam laga lanjutan grup F FIFA World Cup 2026 Qualifiers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa (11/6/2024) malam WIB.

Tambahan tiga poin usai menekuk The Azkals mengantar pasukan Merah Putih berhak finis di peringkat 2 klasemen akhir grup F dengan torehan 10 poin dari 6 pertandingan, mendampingi Irak yang sanggup menguasai tabel lantaran menyapu bersih kemenangan di seluruh laga.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya