Persaingan untuk memperebutkan gelar juara La Liga tidak lagi hanya milik Barcelona dan juga Real Madrid. Pasalnya, di bursa persaingan juara La Liga telah hadir Atletico Madrid yang siap memberi kejutan. Torehan Atletico pun sama baiknya dengan Barcelona. Hingga pekan ke-15, Atletico berhasil menguntit Barcelona di peringkat kedua dengan poin sama 40.
Oleh sebab itu, tidaklah berlebihan apabila bek tengah Barcelona, Marc Bartra, lebih memperhitungkan Atletico daripada Real Madrid. Madrid kini tertinggal di peringkat ketiga dengan 37 poin.
"Atletico memberi tekanan yang sangat keras kepada kami, Anda dapat melihatnya dari cara mereka bermain. Mereka memiliki mental untuk menang, dan saya pikir itu semua berkat pelatih mereka (Diego Simeone) yang sangat percaya kepada mereka," ujar Bartra, seperti ditulis Football-Espana.net, Kamis (5/12/2013).
"Mereka juga memiliki pemain yang bagus dan mereka terus berkembang setiap waktu. Itulah hal yang juga kami lakukan apabila kami masih ingin jadi pimpinan klasemen," ungkap Bartra menjelaskan.
Bartra kini berhasil mendapatkan kepercayaan Entrenador Barcelona Gerardo 'Tata' Martino. Pemain berusia 22 tahun itu mendapat banyak jatah bermain di banding musim lalu.
"Ini musim kedua saya di skuat utama dan saya sangat sadar apabila saya bermain dengan pemain terbaik di dunia. Sejak awal saya bergabung, mereka memperhatikan saya dengan sangat baik, dan saya mencoba untuk mengikuti saran yang diberikan oleh senior dan pelatih saya," ucap Bartra. (Vin)
Bek Barca Khawatirkan Ancaman Atletico Dibanding Madrid
Bek Barcelona Marc Bartra menilai Atletico Madrid lebih merupakan ancaman terbesar bagi posisinya, dibanding Real Madrid.
Diperbarui 05 Des 2013, 19:30 WIBDiterbitkan 05 Des 2013, 19:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Respons Nabi ketika Sahabat Diadukan Selalu Baca Surah Al-Ikhlas saat jadi Imam Sholat, Dikisahkan UAH
Realisasikan Semarang Bersih, Wali Kota Ingin Perbanyak Tempat Pengolahan Sampah
Klaim Bisa Buka 8 Juta Lapangan Kerja, Prabowo: Saya Yakin Sebentar Lagi
Puncak Arus Balik via Garut Diprediksi Usai, Jalanan Makin Lancar
Mengenal Danau Lava di Permukaan Io yang Sehalus Kaca
Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia U-17 2025, Erick Thohir: Selanjutnya Bidik Prestasi Terbaik di Piala Asia U-17 2025
Apakah di Alam Barzakh Bisa Bertemu dengan Keluarga yang Sudah Meninggal? Ini Kata Buya Yahya
Popcorn Caramel: Camilan Lezat, Tapi Sehatkah? Ini Manfaat dan Risikonya!
Gunung Semeru Erupsi, Tinggi Letusan 800 Meter
Hasil Piala Asia U-17 2025 Timnas Indonesia U17 vs Yaman U17: Menang Telak, Garuda Muda Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
Heboh Permadi Arya Dikabarkan Jadi Komisaris Jasamarga Toll Road Operation, Benarkah?
Jalan Terbentang untuk Pendatang Jakarta