Persaingan untuk memperebutkan gelar juara La Liga tidak lagi hanya milik Barcelona dan juga Real Madrid. Pasalnya, di bursa persaingan juara La Liga telah hadir Atletico Madrid yang siap memberi kejutan. Torehan Atletico pun sama baiknya dengan Barcelona. Hingga pekan ke-15, Atletico berhasil menguntit Barcelona di peringkat kedua dengan poin sama 40.
Oleh sebab itu, tidaklah berlebihan apabila bek tengah Barcelona, Marc Bartra, lebih memperhitungkan Atletico daripada Real Madrid. Madrid kini tertinggal di peringkat ketiga dengan 37 poin.
"Atletico memberi tekanan yang sangat keras kepada kami, Anda dapat melihatnya dari cara mereka bermain. Mereka memiliki mental untuk menang, dan saya pikir itu semua berkat pelatih mereka (Diego Simeone) yang sangat percaya kepada mereka," ujar Bartra, seperti ditulis Football-Espana.net, Kamis (5/12/2013).
"Mereka juga memiliki pemain yang bagus dan mereka terus berkembang setiap waktu. Itulah hal yang juga kami lakukan apabila kami masih ingin jadi pimpinan klasemen," ungkap Bartra menjelaskan.
Bartra kini berhasil mendapatkan kepercayaan Entrenador Barcelona Gerardo 'Tata' Martino. Pemain berusia 22 tahun itu mendapat banyak jatah bermain di banding musim lalu.
"Ini musim kedua saya di skuat utama dan saya sangat sadar apabila saya bermain dengan pemain terbaik di dunia. Sejak awal saya bergabung, mereka memperhatikan saya dengan sangat baik, dan saya mencoba untuk mengikuti saran yang diberikan oleh senior dan pelatih saya," ucap Bartra. (Vin)
Bek Barca Khawatirkan Ancaman Atletico Dibanding Madrid
Bek Barcelona Marc Bartra menilai Atletico Madrid lebih merupakan ancaman terbesar bagi posisinya, dibanding Real Madrid.
Diperbarui 05 Des 2013, 19:30 WIBDiterbitkan 05 Des 2013, 19:30 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mark Zuckerberg Mendadak Dangdut di Pesta Ultah ke-40 Istrinya, Pakai Jumpsuit Ketat Berpayet
Tips Khatam Quran Selama Ramadhan: Panduan Lengkap
Anggaran Dipangkas, KND Sebut Masih Cukup untuk Jalankan Tugas Sesuai Fungsi
Ada Diskon Listrik 50% Sambut Ramadan 2025, Cek Cara Dapat dan Syaratnya
7 Potret Indro Warkop Jadi Model Catwalk, Tampil Serasi dengan Sang Putri
Prediksi Serie A Napoli vs Inter Milan: Kesempatan Kembali ke Puncak Klasemen
Diskon Tarif Tol dan Tiket Pesawat saat Mudik Lebaran, Ini Kata Pengamat
Novi Dituding Gelapkan Uang Yayasan Terkait Donasi Agus Salim, Bakal Dilaporkan Ke Polisi
Beda dengan Indonesia, Awal Ramadan 2025 di 8 Negara Ini Mulai 2 Maret
Berenang Saat Puasa, Batal atau Tidak? Ini Penjelasan Lengkapnya!
5 Potret Kemenangan Rizky Prasetya Juara Pertama SUCI 11 , Buktikan Punya Talenta Komedi yang Tinggi
Gritte Agatha Berikan Pesan Penuh Makna untuk Anak Perempuannya Jika Sudah Dewasa