Tim balap sepeda Indonesia memenuhi target medali yang dibebankan setelah perlombaan terakhir SEA Games 2013 di lintasan balap Mount Pleasant, Naypyitaw, Kamis, mampu meraih emas dari nomor BMX.
Emas terakhir tim balap sepeda Indonesia dipersembahkan oleh atlet BMX putri Elga Kharisma Novanda. Dengan demikian total medali yang diperoleh adalah lima emas, empat perak dan dua perunggu.
"Secara target memang terpenuhi. Tapi kita tidak boleh puas sampai di sini. Tantangan ke depan masih banyak termasuk untuk menghadapi Asian Games," kata manajer balap sepeda Indonesia, Wahyudi Hidayat.
Menurut dia, demi meningkatkan prestasi atlet Indonesia, pemusatan latihan harus terus dilakukan termasuk melakukan uji coba ke luar negeri atau mengikuti kejuaraan-kejuaraan yang levelnya lebih tinggi.
Pada SEA Games 2013, emas pertama tim balap sepeda dipersembahkan MTB estafet campuran. Meski baru pertama kali dipertandingkan, empat pebalap Indonesia ini tampil dengan sempurna.
Emas kedua bagi Indonesia dipersembahkan oleh Kusmawati Yazid dari nomor MTB individu putri. Bagi Kusmawati, medali emas di SEA Games 2013 merupakan yang pertama sejak lima kali keiikutsertaan di pesta olahraga di Asia Tenggara ini.
Selanjutnya emas datang dari nomor downhill putra. Hildan Afosma Katana lebih unggul dibandingkan dengan juara bertahan SEA Games, Purnomo. Emas yang direbut Hildan adalah yang pertama pada SEA Games pertama yang diikuti.
Emas keempat balap sepeda dipersembahkan oleh tim road race putra yaitu Robin Manulang, Aiman Cahyadi dan Bambang Suryadi. Dan emas kelima dipersembahkan Elga Kharisma Novanda dari nomor BMX.
"Persaingan SEA Games kali ini lebih ketat. Perbedaan waktunya juga tipis. Makanya kita harus terus berlatih. Tapi juga harus mendapatkan dukungan penuh," kata Elga Kharisma Novanda.(Ant)
Balap Sepeda Indonesia Penuhi Target Medali
Tim balap sepeda Indonesia memenuhi target medali yang dibebankan setelah perlombaan terakhir SEA Games 2013.
Diperbarui 20 Des 2013, 02:15 WIBDiterbitkan 20 Des 2013, 02:15 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
4 Cara Menyantap Kurma Arab yang Tepat, Perhatikan Akibat Jika Salah Konsumsi
Hasil All England 2025: Gregoria Mariska Tunjung Dijegal Wakil China
Jadwal Sholat dan Imsakiyah Ramadhan DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 15 Maret 2025
Wahana Honda Siapkan Layanan Mudik Lebaran 2025
Polisi Bekuk Komplotan Maling Ban Serep Truk di Tol Cikampek
Resep Bola-Bola Salju supaya Kue Lebaran Tidak Itu-Itu Saja
6 Resep Telur Ceplok Kecap Anti Gagal, Praktis untuk Sarapan hingga Makan Malam
Strategi Jitu Alex Pastoor Taklukkan Tekanan Latih Timnas Indonesia
350 Kata-Kata Bulan Puasa Tanpa Ayah yang Menyentuh Hati
'Nyesel Gabung Republik', Sebuah Panggilan Perbaikan dari Putra Mahkota Keraton Solo
Fadhilah Sholat Tarawih Malam 15 Ramadhan, Ampunan Dosa dan Doa Mustajab dari Para Malaikat
Hasil Ruichang China Masters 2025: Ester Nurumi Dwi Wardoyo Melesat ke Semifinal