PSM Gagal Taklukkan Putra Samarinda

Sempat unggul lebih dulu, PSM akhirnya harus puas bermain imbang 1-1.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 02 Feb 2014, 18:30 WIB
Diterbitkan 02 Feb 2014, 18:30 WIB
psm-140202b.jpg
Bentrokan antara PSM Makassar dengan Persisam Putra Samarinda berakhir tanpa pemenang. Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (2/2/2014) sore WIB, PSM dan Persisam harus puas menyudahi laga dengan skor sama kuat 1-1.

PSM yang berstatus sebagai tuan rumah mampu unggul lebih dulu. Gol tercipta lewat eksekusi penalti Ponaryo Astaman di menit ke-28. Penalti itu sendiri lahir karena Naser Al Sebai menyentuh bola dengan tangannya di kotak terlarang. Skor 1-0 menyudahi babak pertama.

Selepas turun minum, Putra Samarinda langsung menebar ancaman. Tepatnya di menit 49, Sultan Samma berhasil mengecoh penjagaan kawalan pemain bertahan tim tuan rumah. Tapi sepakannya tak mengarah tepat ke dalam gawang. Bola hanya melambung melewati mistar.

Para pemain Putra Samarinda tak menyerah. Mereka kembali melancarkan serangan yang akhirnya membuahkan gol di menit ke-57. Gol tercipta lewat aksi Ilija Spasojevic. Pemain kelahiran Montenegro itu mampu meneruskan umpan pemberian Sultan Samma.

Beberapa peluang kembali didapatkan para pemain PSM maupun Putra Samarinda. Namun kedua kubu tak bisa melakukan penyelesaian akhir dengan baik. Hingga laga usai, kedudukan 1-1 tetap terpampang di papan skor. (Van)


Baca juga:
'Kicauan' SBY Soal Laga Persib vs Sriwijaya
Evan Dimas: Buku Indra Sjafri Memotivasi Kami
Komite Wasit Periksa Tayangan Ulang Laga Persebaya vs Mitra Kukar
Tekuk Barcelona, Pelatih Valencia Tak Mau Besar Kepala
Ucapan Duka Pemain Timnas Spanyol untuk Aragones


Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya