Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video Ini Merupakan Laki-Laki Tertua di Dunia Berusia 250 Tahun

Beredar di media sosial video yang diklaim seorang laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun. Benarkah?

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 14 Agu 2024, 15:00 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2024, 15:00 WIB
Gambar tangkapan layar video yang diklaim seorang laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun. (sumber: Facebook)
Gambar tangkapan layar video yang diklaim seorang laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun. (sumber: Facebook)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang diklaim seorang laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 8 Agustus 2024.

Akun Facebook tersebut mengunggah video berisi seorang laki-laki tua tengah berbaring di atas ranjang. Pria tersebut terlihat kurus dan diklaim sebagai laki-laki tertua di dunia saat ini berusia 250 tahun.

"Laki laki tertua di dunia saat ini berusia 250 tahun," tulis salah satu akun Facebook.

Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 3,1 juta kali ditonton dan mendapat 1.200 lebih komentar dari warganet.

Benarkah dalam video itu merupakan laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun? Berikut penelusurannya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Penelusuran Fakta

CEK FAKTA Liputan6
CEK FAKTA Liputan6 (Liputan6.com/Abdillah)

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video yang diklaim laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah gambar tangkapan layar dari video tersebut ke situs Yandex.

Hasilnya terdapat beberapa artikel yang memuat gambar identik. Satu di antaranya artikel berjudul "Video Of A Thai Monk Goes Viral After Rumors Emerged He’s 163-Year-Old" yang dimuat situs happyhumanity.me pada 7 Maret 2022.

Artikel tersebut menampilkan akun TikTok yang mengunggah video tersebut, yakni @aui.saranya_kh. Alhasil, ditemukan video serupa yang dimuat akun TikTok @aui.saranya_kh pada 10 Oktober 2023 lalu.

Berikut gambar tangkapan layarnya.

<p>Gambar tangkapan layar video dari akun TikTok @aui.saranya_kh.</p>

Dikutip dari snopes.com, pria dalam video tersebut sempat viral pada Februari 2022 lalu. Sejumlah orang membagikan klip tersebut disertai lelucon tentang usia orang tersebut.

Namun pengguna TikTok @auyary13 meluruskan tentang usia dari pria dalam video tersebut. Pengguna TikTok @auyary13 menyebut bahwa dirinya sebagai cucu dari Luang Pho Yai, pria tua dalam video tersebut. Dalam komentar di salah satu video, @Auyary13 menyatakan bahwa usia kakeknya 109 tahun.

Dikutip dari marca.com, pria tua dalam video tersebut merupakan seorang biksu bernama Luang Pho Yai atau Luang Ta. Ia berusia 109 tahun dan tinggal di Thailand.

Penelusuran juga dilakukan dengan memasukkan kata kunci "pria tertua di dunia" di kolom pencarian Google Search. Hasilnya terdapat beberapa artikel yang memuat tentang sosok pria tertua di dunia.

Satu di antaranya artikel berjudul "John Tinniswood Resmi Jadi Pria Tertua di Dunia" yang dimuat situs cnnindonesia.com pada 13 April 2024 lalu.

Jakarta, CNN Indonesia -- John Alfred Tinniswood seorang pria berusia 111 tahun dari Inggris kini menjadi pria tertua yang masih hidup di dunia.Dia menjadi pria tertua di dunia setelah kematian Juan Vicente Pérez (Venezuela) yang berusia 114 tahun.

Gisaburo Sonobe yang berusia 112 tahun dari Jepang, awalnya diperkirakan akan menjadi pemegang rekor baru, dia meninggal dunia pada 31 Maret 2024 lalu.

Siapa sebenarnya Tinniswood?

Lahir di Liverpool pada 26 Agustus 1912 - tahun yang sama dengan tenggelamnya Titanic - usia pasti John adalah 111 tahun 223 hari per 5 April 2024.

Sebagai penggemar seumur hidup Liverpool FC, John lahir hanya 20 tahun setelah klub ini didirikan pada tahun 1892. Dia telah menjalani delapan kemenangan Piala FA klubnya dan 17 dari 19 kemenangan gelar liga mereka.

John juga pernah mengalami kedua Perang Dunia; dia berusia 27 tahun ketika bencana kedua terjadi, dan meskipun memiliki masalah penglihatan, dia menemukan tujuan dengan bekerja dalam peran administratif untuk Korps Pembayaran Angkatan Darat.

Selain akuntansi dan audit, pekerjaannya melibatkan tugas-tugas logistik seperti menemukan tentara yang terdampar dan mengatur persediaan makanan. Dengan demikian, John adalah pria tertua yang masih hidup sebagai veteran Perang Dunia II.

Ketika ditanya bagaimana dunia di sekitarnya telah berubah sepanjang hidupnya, John menjawab: "Dunia, dengan caranya sendiri, selalu berubah. Ini adalah semacam pengalaman yang berkelanjutan. Ini menjadi sedikit lebih baik tetapi belum terlalu banyak. Ini berjalan ke arah yang benar."

John bertemu istrinya, Blodwen, di sebuah pesta dansa di Liverpool. Salah satu kenangan terindahnya adalah pernikahan mereka pada tahun 1942, setahun sebelum kelahiran putri mereka, Susan. Pasangan itu menikmati 44 tahun bersama sebelum Blodwen meninggal pada tahun 1986.

John adalah seorang kakek buyut dan saat ini tinggal di panti jompo di Southport, di mana staf menggambarkan dia sebagai "orang yang banyak bicara,' alias gemar ngobrol.

John kini memiliki empat cucu dan tiga cicit.

Sejak menginjak usia 100 tahun pada tahun 2012, John menerima kartu ulang tahun setiap tahun dari mendiang Ratu Elizabeth, yang hampir 14 tahun lebih muda dari John.

Setelah menjadi pria tertua di Inggris pada tahun 2020, John tidak terpengaruh dengan status barunya sebagai pria tertua di dunia. "Tidak ada bedanya bagi saya," katanya. "Sama sekali tidak. Saya menerimanya apa adanya."

Nasihatnya untuk generasi muda adalah: "Selalu lakukan yang terbaik yang Anda bisa, apakah Anda sedang mempelajari sesuatu atau sedang mengajar seseorang.

"Berikan semua yang kamu punya. Kalau tidak, itu tidak ada gunanya diganggu."

Mengutip Guiness World Records, setelah memastikan dia menjadi pria tertua yang masih hidup, Juri Resmi Rekor Dunia Guinness Megan Bruce pergi ke Southport untuk memberikan sertifikatnya kepada John dan mempelajari lebih lanjut tentang rahasia umur panjangnya.

Meskipun usianya sudah lanjut, John masih dapat melakukan sebagian besar tugas sehari-hari secara mandiri: ia bangun dari tempat tidur tanpa bantuan, mendengarkan radio untuk mengikuti berita, bahkan masih mengatur keuangannya sendiri.

Menurut John, rahasia umur panjangnya adalah "keberuntungan murni".

"Anda akan berumur panjang atau pendek, dan Anda tidak dapat berbuat banyak mengenai hal ini," katanya.

Selain makan seporsi ikan dan keripik setiap hari Jumat, John mengatakan bahwa dia tidak mengikuti pola makan tertentu:

"Saya makan apa yang mereka berikan kepada saya dan begitu pula orang lain. Saya tidak memiliki diet khusus."

Hanya saja, John tidak merokok dan jarang minum alkohol. Nasihat utamanya untuk tetap sehat adalah dengan tidak berlebihan.

"Jika Anda minum terlalu banyak atau makan terlalu banyak atau terlalu banyak berjalan; jika Anda melakukan terlalu banyak hal, pada akhirnya Anda akan menderita," katanya.

Pria tertua yang pernah ada adalah Jiroemon Kimura (1897-2013) dari Jepang, yang hidup hingga usia 116 tahun 54 hari.

Wanita tertua yang masih hidup dan orang tertua yang masih hidup secara keseluruhan adalah Maria Branyas Morera dari Spanyol, yang baru-baru ini merayakan ulang tahunnya yang ke 117.

 

Referensi:

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20240412105717-277-1085545/john-tinniswood-resmi-jadi-pria-tertua-di-dunia

https://www.tiktok.com/@aui.saranya_kh/video/7288314268607335685

https://www.snopes.com/fact-check/is-this-man-really-163-years-old/

https://www.marca.com/en/lifestyle/2022/03/01/621e136146163f800b8b4593.html

 


Kesimpulan

Video yang diklaim laki-laki tertua di dunia berusia 250 tahun ternyata tidak benar. Faktanya, pria tua dalam video tersebut merupakan seorang biksu asal Thailand bernama Luang Pho Yai, atau Luang Ta. Pada 2022 lalu, ia berusia 109 tahun.

Sedangkan, menurut guiness World Records, pria tertua di dunia yaitu John Alfred Tinniswood. Pria yang lahir di Liverpool, Inggris itu berusia 111 tahun.

Banner Cek Fakta: Salah
Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya