Tukang Daging Cantik Ini Ternyata Tak Ingin Populer

Sosok Zhang Caijie saat ini memang sedang dielu-elukan publik karena paras cantiknya dan tubuhnya yang indah bak model.

oleh Yulia Lisnawati diperbarui 30 Jun 2015, 11:32 WIB
Diterbitkan 30 Jun 2015, 11:32 WIB
Tukang Daging Cantik Ternyata Tak Ingin Populer
Sosok Zhang Caijie saat ini memang sedang dielu-elukan publik karena paras cantiknya dan tubuhnya yang indah bak model.

Citizen6, Taipe Masih ingat dengan tukang daging cantik di Pasar Dongmen, Taipe, Taiwan, yang menjadi perbincangan para pengguna jejaring sosial beberapa waktu lalu? Ya, sosok Zhang Caijie saat ini memang sedang dielu-elukan publik karena paras cantiknya dan tubuhnya yang indah bak model.

Namun, kepopularitasan yang didapatnya nyatanya tak direspons baik oleh Zhang. Ia bahkan tak menyambut ketenarannya dengan tangan terbuka, bahkan ia tak senang dengan julukan "Pork Princess" yang disandangnya saat ini. "Julukan untukku sepertinya terdengar berminyak," ucapnya.

Zhang saat bekerja sebagai tukang daging/Shanghaiist

Dilansir Shanghaiist pada Selasa (30/6/2015), ia mengakui bahwa pekerjaan sebagai tukang daging itu tidak glamor. "Saat bekerja, tangan saya pun sering terpotong karena saya sering memotong tulang babi yang keras dan besar," lanjutnya.

Zhang saat diwawancari awak media/Shanghaiist

"Saat ini toko saya selalu dipenuhi kerumunan orang, tapi bukan untuk membeli daging babi, melainkan untuk bertukar nomor telpon. Sayangnya, saya tidak pernah mau memberi nomor saya secara bebas," tambahnya.

Zhang merupakan mahasiswa filsafat di Universitas Katolik Fu Jen. Namun karena ingin membantu usaha orangtuanya, sejak dua tahun terakhir ia memutuskan untuk berhenti dari bangku perguruan tinggi. Sosoknya pun mulai dikenal publik setelah foto-fotonya yang tengah memotong daging babi di pasar beredar di dunia maya. (ul)

informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya