Liputan6.com, Jakarta - Sebuah rumah mungil di Jepang baru-baru ini menjadi perhatian publik. Rumah berlokasi di Horikiri, Izu, kawasan Shizuoka Prefecture, ini terbilang cukup unik karena mengandalkan satu pilar sebagai penyangga.
Baca Juga
Advertisement
Rumah tersebut dibanderol 1,3 juta Yen atau setara dengan Rp 168 Juta di sebuah situs jual-beli properti online. Nyatanya dengan harga tersebut, rumah itu terbilang cukup murah di sana.
Meski dari luar terlihat sangat sederhana, nyatanya rumah berukuran 55,89 meter persegi itu terdiri dari ruangan yang komplet serta memiliki dua lantai. Pada lantai satu terdapat satu kamar tidur dengan dua tempat tidur, ruang bersantai, ruang makan dan dapur, serta kamar mandi. Sedangkan pada lantai dua terdapat satu ruangan yang bisa multifungsi.
Lantas apa kalian penasaran dengan isi rumah yang unik ini? Yuk kita intip.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Ini adalah ruang santai atau ruang tamu yang terhubung dengan ruang makan
Advertisement
Kamar mandi rumah ini terkoneksi dengan sumber air panas lo, kamu bisa berendam air panas sepuasnya
Advertisement
Kamar tidurnya tak terlalu luas, namun cukup untuk dua tempat tidur
Sementara ini adalah ruangan di lantai dua, bisa untuk bersantai atau tempat menginap saudara yang berkunjung
Reporter:
Agustin Wahyuningsih
Sumber: Brilio.net
Advertisement