Ahli: Pria Botak Lebih Percaya Diri dan Cerdas Ketimbang yang Berambut

Tidak selamanya kebotakan berarti hal buruk.

oleh Sulung Lahitani diperbarui 04 Feb 2019, 18:03 WIB
Diterbitkan 04 Feb 2019, 18:03 WIB
Kebotakan Dapat Terjadi karena Faktor Keturunan
Kebotakan Dapat Terjadi karena Faktor Keturunan

Liputan6.com, Jakarta - Tidak selamanya kebotakan berarti hal buruk. Sebuah penelitian malahan menjabarkan beberapa keuntungan terkait kebotakan tersebut.

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Social Psychological and Personality Science, Dr. Frank Muscarella dari Universitas Barry di Florida, Amerika Serikat menemukan bahwa pria botak meski dianggap berbeda dari yang berambut, tapi hal tersebut justru menguntungkan mereka.

Muscarella dan tim penelitinya meminta partisipan pria dan wanita untuk menilai foto pria botak dan mereka yang memiliki rambut penuh daya tarik fisik, agresivitas, ketenangan, dan kematangan sosial, yang mencakup kejujuran, kecerdasan, dan status sosial. Setelah menganalisis data, mereka dapat menyimpulkan bahwa orang umumnya menganggap pria botak lebih dominan, jujur, dan cerdas.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Pria Botak Itu Seksi

Liputan 6 default 3
Ilustraasi foto Liputan 6

Meski memang, nilai pria botak untuk daya tarik fisik cukup rendah, tapi mereka dipandang sebagai pemilik kepercayaan diri yang tinggi. Dan ini merupakan sesuatu yang seksi.

"Penelitian telah menunjukkan kebotakan pada pria dipandang sebagai bentuk dominasi sosial yang tidak mengancam. Ada banyak literatur yang menunjukkan bahwa meski wanita menyukai pria yang menarik secara fisik, merreka juga tertarik pada tanda-tanda dominasi sosial yang tinggi," ujar Muscarella pada The Daily Mail.

Ia juga menambahkan bahwa pria yang botak umumnya dianggap lebih dewasa serta memiliki keterampilan kepemimpinan yang lebih baik dibanding rekan-rekan pria mereka yang berambut. Temuan Muscarella tersebut diamini oleh penelitian lain yang dilakukan oleh tim peneliti di Universitas Pennsyvania.

"Laki-laki dengan rambut yang dicukur habis akan lebih baik secara ekonomis dalam negosiasi," ujar penelitian tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya