Hilangkan Jenuh Selama di Rumah Saja, Yuk Coba Buat Roti Kodok

Membuat roti kodok menjadi tren di media sosial sebagai cara untuk menghilangkan bosan selama masa karantina.

oleh Ulya Kaltsum diperbarui 15 Mei 2020, 14:27 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2020, 13:00 WIB
Roti kodok
Penampakan roti kodok ala warganet. Sumber: instagram.com/let_the_feast_begin/zy.1123

Liputan6.com, Jakarta Virus Corona yang telah menyebar hampir di seluruh dunia ini mengharuskan sejumlah negara termasuk Indonesia mengimbau masyarakatnya untuk mengarantina diri dan keluarganya dengan cara tetap tinggal di rumah.

Karantina ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona yang bisa cepat menular apabila terjadi kontak antar satu orang dengan yang lainnya.

Menurut Badan Kesehatan Dunia (WHO), masa karantina dilakukan selama 14 hari. Namun, kenyataannya, masa karantina sudah berjalan lebih dari 2 pekan. Hal ini membuat masyarakat jenuh dan bosan karena terlalu lama berada di dalam rumah.

Jadi Tren Media Sosial

Roti kodok
Penampakan roti kodok ala warganet. Sumber: twitter.com/pleuraflora

Tak sedikit masyarakat yang akhirnya mencari solusi dan mencoba kegiatan lain untuk mengusir bosan. Mulai dari merawat diri, membersihkan rumah, hingga memasak.

Memasak menjadi salah satu pilihan masyarakat untuk menghilangkan bosan. Misalnya saja dengan membuat roti yang saat ini tengah menjadi tren di media sosial, yaitu roti kodok.

Roti kodok atau foggy bread adalah roti yang memiliki bentuk persis seperti kodok. Mulai dari ukuran besar sampai yang kecil seperti bayi kodok. Roti kodok ini menjadi tren karena ramai dibuat oleh netizen melalui TikTok.

Kemunculannya Tidak Sengaja

Roti kodok
Penampakan roti kodok ala warganet. Sumber: twitter.com/JemJawsbar

Roti kodok ini terinspirasi dari resep 'The Fresh Loaf' yang pernah muncul pada tahun 2005 lalu. Dikutip dari laman Delish (14/5/2020) pemilik The Fresh Loaf mengaku membuat roti kodok karena ketidaksengajaan. Ia membuat adonan yang salah karena satu bahan yang kurang. Nama kodok sendiri terinspirasi dari sang istri yang mengelola web, yaitu Frog Website.

Tak sedikit warganet yang ikut meramaikan tren #froggybread dengan membuat roti kodok ini. Mereka berlomba-lomba menghasilkan roti yang mirip dengan kodok.

Hasil Roti Kodok Ala Warganet

Roti kodok
Penampakan roti kodok ala warganet. Sumber: instagram.com/let_the_feast_begin

Uniknya, alih-alih mendapatkan hasil yang sempurna mirip kodok, warganet justru merasakan keseruan saat membentuk dan memotong adonan. Alasannya, untuk membentuk adonan menyerupai kodok memerlukan imajinasi yang tinggi. Mulai dari membentuk bulatan kecil hingga besar untuk bagian tubuh dan matanya sampai pada membuat kaki serta tangannya.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya