5 Bintang Hollywood yang Dahulu Miskin dan Tinggal di Rumah Mobil

Trailer park adalah sebuah mobil yang disulap jadi rumah. Nantinya, rumah ini dapat berpindah-pindah dan tak hanya diam di satu tempat.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 27 Nov 2017, 22:40 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2017, 22:40 WIB
Britney Spears
Rest In Peace (Beristirahat dengan Damai) menghiasi Britney Spears, membuat penggemar setianya bersedih.

Liputan6.com, New York - Apa yang terlintas dalam benak Anda ketika melihat dan bertemu sosok bintang Hollywood dunia? Bisa jadi Anda membayangkan gaya hidup yang glamor, bermandikan harta dan menjalani kehidupan tanpa ada gangguan sedikit pun.

Sebagian dari kita juga berharap memiliki nasib serupa dengan pesohor dunia tersebut.

Namun, segala kesuksesan tak akan datang begitu saja. Ada proses panjang di balik itu semua. Tak semua artis Hollywood sukses dengan cara yang instan.

Membintangi puluhan box office, memenangkan Piala Oscar dan dibayar dengan nominal fantastis adalah sebuah pencapaian bagi seorang bintang Hollywood. Tetapi itu semua berawal dari kucuran keringat yang terus mengalir demi tercapainya kehidupan yang layak.

Ada banyak bintang Hollywood di luar sana yang harus mati-matian terbebas dari belenggu kemiskinan. Jangankan jalan-jalan ke luar negeri. Rumah saja mereka tak punya.

Beberapa kisah selebritas ini begitu mengharukan. Mereka pernah tinggal di Trailer park -- sebuah mobil yang disulap jadi rumah. Nantinya, rumah ini dapat berpindah-pindah dan tak hanya diam di satu tempat.

Seperti dilansir dari laman Therichest.com, berikut 5 bintang Hollywood yang pernah tinggal dan besar di dalam mobil:

 

1. Hilary Swank

Hilary Swank
Hilary Swank (Pinterest)

Hilary Swank adalah seorang aktris terkenal di Hollywood. Kariernya dalam seni peran terbilang cemerlang. Pasalnya, Swank pernah mendapat dua piala Oscar lewat film yang ia mainkan salah satunya berjudul One Million Dollars Baby.

Meski sudah memiliki nama besar, perjuangan wanita satu ini terbilang sulit. Ia bukan berasal dari keluarga super kaya yang punya banyak uang, tetapi berasal dari keluarga yang serba sederhana.

Ternyata, masa kecil Swank dihabiskan di sebuah taman trailer -- sebuah lokasi yang dipenuhi oleh rumah mobil atau trailer dan dapat berpindah-pindah di Washington.

Setelah sang ayah pergi begitu saja, ia dan sang ibu hijrah ke California untuk mencari pekerjaan. Nasib baik berpihak padanya, setelah merantau ia sukses menjadi artis terkenal.

2. Britney Spears

Britney Spears
Women`s Health

Saat berusia delapan tahun, penyanyi, penulis lagu dan aktris, Britney Spears mengikuti audisi untuk berperan dalam keluarga besar The Mickey Mouse Club.

Direktur Casting, Matt Casella menolaknya karena terlalu muda. Akan tetapi, bakat hebat Britney disampaikan kepada agen bakat di New York, Nancy Carson yang menaruh perhatian pada gadis muda tersebut.

Carson bersikeras untuk mendaftarkan gadis itu ke Professional Performing Arts School untuk dilatih dan dibina. Tak lama setelah belajar, bakat Britney semakin terasah. Hingga menjelma menjadi idola remaja pada masa itu.

Pada Desember 1992, Britney akhirnya berhasil bergabung dengan The Mickey Mouse Club bersama Christina Aguilera, Justin Timberlake, Ryan Gosling, dan Keri Russell.

Kini, nama besar Britney Spears kerap dikaitkan dengan kesan seksi dan hot. Tampilan di atas panggung dan kehidupan pribadinyalah yang membuat citra seksinya semakin kental.

Meski sempat jadi bintang cilik dan punya nama besar, ternyata Britney pernah tinggal di sebuah mobil trailer bersama bibinya. Hal itu ia lakukan demi terlepas dari sang ibu. Kini ia sudah kaya raya. Bisa jadi Britney akan kembali ke trailer mobil untuk mengingat masa lalu.

3. Eminem

Eminem
Eminem

Marshall Bruce Mathers atau lebih dikenal dengan nama panggung Eminem adalah seorang rapper paling terkenal, dan juga bekerja sebagai produser rekaman dan aktor dari Amerika.

Popularitasnya membawa grup rapnya yang bernama D12 menjadi grup hip hop yang sukses pula. Selain menjadi bagian dari D12, Eminem juga merupakan anggota dari grup rap Bad Meets Evil.

Eminem menjadi artis dengan penjualan album terbanyak pada tahun 2000. Eminem mendapat peringkat pertama sebagai artis terbaik sepanjang masa oleh beberapa majalah.

Pada tahun 1996, ia justru lebih memilih memulai karier solo dengan Album Debutnya yang berjudul Infinite. Dan dia mulai mendapatkan popularitas pada tahun 1999 dengan album The Slim Shady LP , yang memenangkan Grammy Award untuk Best Rap Album.

Sama seperti Hilary Swank dan Britney Spears, Eminem dahulunya juga sempat tinggal dan tumbuh di rumah mobil atau trailer di wilayah Michigan.

Kehidupannya selalu berpindah-pindah dan akhirnya punya tempat tinggal setelah benar-benar terkenal.

4. Demi Moore

Penampilan Demi Moore di Dior Cruise 2018
Aktris senior Demi Moore berpose saat menghadiri peragaan busana koleksi Dior Cruise 2018 di Runway Show at the Upper Las Virgenes Canyon Open Space Preserve, Santa Monica, California (11/5). (Rich Fury/Getty Images/AFP)

Demi Moore telah menjadi bintang di Hollywood selama beberapa dekade dan merupakan salah satu aktris dengan bayaran tertinggi pada tahun 1990an.

Namun, kehidupannya tak seindah dari yang orang pikirkan. Ia hidup bersama dengan seorang ibu yang pecandu alkohol. Ayahnya pun pergi begitu saja saat Demi Moore masih berada di dalam kandungan.

Moore lahir di New Mexico dan tinggal di mobil trailer dan cukup sering berpindah-pindah tempat bersama sang ibu dan ayah kandungnya.

Pada usia ke-16 tahun, ia memutuskan untuk mengikuti kelas modeling dan kini berhasil menjadi aktris terkenal.

5. Ryan Gosling

Ryan Gosling
Ryan Gosling (FoxNews)

Ryan Gosling adalah seorang aktor, musisi dan pengusaha Kanada. Ia memulai kariernya sebagai bintang cilik pada Mickey Mouse Club (1993–1995) di Disney Channel dan kemudian tampil dalam program-program hiburan keluarga lainnya seperti Are You Afraid of the Dark? (1995) dan Goosebumps (1996).

Ryan Thomas Gosling lahir di London dari pasangan Thomas Ray Gosling, seorang penjual keliling untuk sebuah pabrik kertas dan Donna, seorang sekretaris yang terkualifikasi sebagai guru sekolah tinggi pada 2011.

Kedua orangtuanya akhirnya bercerai. Hal itu yang membuat Ryan Gosling untuk hidup mandiri. Ketika ingin menjadi bintang Disney, Ryan Gosling tak seperti anak-anak lainnya. Ia memutuskan untuk tinggal di mobil trailer di Florida demi menghemat uang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya