Liputan6.com, Jakarta Diet bagi Adrian Maulana adalah manajemen makan dan bagaimana cara mengatur setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh. Bukan tidak makan sama sekali, dan hanya mau mengonsumsi buah-buahan dan sayuran saja.
Diet, kata Adrian, bila sampai membuat tubuh menjadi lemas, loyo, dan membuat muka terlihat kusam, menandakan bahwa ada yang salah dengan konsep diet yang dijalani itu.
"Apalagi bila diet membuat si pelaku merasa tersiksa, berarti konsepnya yang harus diperhatikan. Kenapa? Karena menurut saya, diet yang baik adalah pola hidup yang dapat dijalani sepanjang hidup kita," kata Adrian kepada Health-Liputan6.com di Jakarta ditulis Sabtu (27/9/2014)
Suami Dessy Ilsanty mengatakan bahwa dirinya telah menjalani diet selama belasan tahun. Setiap pagi, dirinya rutin mengonsumsi oat dan putih telur. Sedangkan pada siang hari, barulah memasukan karbohidrat berupa nasi ke dalam tubuhnya.
"Malam hari, saya mengonsumsi lauk pauknya saja dan buah-buahan," kata Adrian.
Pola diet yang seperti ini, terang Adrian, membuat tubuhnya senantiasa sehat dan bugar. Adrian mengaku, dirinya bukanlah sosok orang yang seringkali sakit dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.
"Saya juga kan ingin hidup panjang. Hidup panjang yang sehat, bukan hidup panjang yang sakit-sakitan. Maka itu, saya menjalani diet seperti ini," kata Adrian menambahkan.
Diet yang Tepat dan Efektif Menurut Adrian Maulana
Diet bagi Adrian Maulana adalah manajemen makan dan bagaimana cara mengatur setiap makanan yang masuk ke dalam tubuh.
diperbarui 28 Sep 2014, 17:00 WIBDiterbitkan 28 Sep 2014, 17:00 WIB
Risiko yang akan dihadapi oleh para pelaku diet mayo adalah peningkatan gula darah atau lemak darah tertentu.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Live dan Produksi VOD
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Israel Bersikeras Bertahan di Lima Posisi di Lebanon Meski Diultimatum Hizbullah
Teh dan Cokelat, Perpaduan Lezat dengan Sejuta Manfaat Sehat
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan Hingga Kini
Kalau Masih Ada Kampung Narkoba di Riau, Irjen Iqbal Bakal Copot Kasat dan Evaluasi Kapolres
Hotel yang Diklaim Jadi Tempat Nginap Cristiano Ronaldo di Jakarta Bantah Kedatangan CR7: Sebut Kabar Tidak Benar
Revisi UU Minerba Disahkan, Menkop Sebut Jadi Momen Koperasi Kelola Tambang
Batasan Aurat Wanita dengan Wanita Lain, Menjawab Kesalahpahaman yang Sering Terjadi
Istana Janji Laporkan Mobil Listrik Pemberian Erdogan untuk Prabowo ke KPK
Memahami Arti Konservasi: Upaya Pelestarian Alam dan Budaya
Fokus : Sekolah Masih Kebanjiran, Siswa SLB di Pati Diliburkan
Polisi Tetapkan Kades Kohod Arsin Tersangka Pemalsuan SHGB Pagar Laut Tangerang
Daftar BUMN yang Akan Dikelola Danantara, Total Aset Lebih dari 9.000 Triliun