Trik Chris Hemsworth Dapatkan Tubuh Berotot yang Macho

Chris Hemsworth menggabungkan angkat beban dan yoga untuk membentuk tubuh macho tapi fleksibel.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 27 Jul 2017, 07:00 WIB
Diterbitkan 27 Jul 2017, 07:00 WIB
Tubuh macho Chris Hemsworth
Chris Hemsworth menggabungkan angkat beban dan yoga untuk membentuk tubuh macho tapi fleksibel.

Liputan6.com, Jakarta Tubuh macho seperti milik aktor Chris Hemsworth jadi idaman banyak pria. Nah, baru-baru ini dia berbagi rahasia cara memiliki badan besar dan berotot. Rupanya, tak cuma dari latihan angkat beban saja, tapi juga ditambah yoga.

US Magazine

Chris Hemsworth memiliki tubuh macho yang berotot sejak dia berperan sebagai Thor. Latihan beban berbulan-bulan sebelum syuting mampu membuat badannya makin besar. Namun, Chris pribadi merasa kaku dengan tubuhnya yang besar.

"Aku merasa tubuhku lebih besar dari sekarang saat memainkan Thor, tapi aku merasa kaku dan tidak terlalu nyaman dengan kondisi itu," katanya saat diwawancarai W Magazine.

Chris pun menambahkan olahraga lain agar tubuhnya tetap fleksibel walau besar dan berotot. Ayah tiga anak ini memilih muay thai atau boxing sebagai alternatif latihannya. Dia juga melakukan olahraga seru lainnya. 

"Aku juga sering berselancar dan rutin melakukan yoga," katanya mengutip Men's Health, Rabu (26/7/2017).

Chris Hemsworth juga berbagi tips agar tidak bosan membentuk tubuh macho. Caranya dengan menggabungkan beragam olahraga dalam setiap sesi latihannya. Sehingga, aktivitas olahraga tidak jadi monoton. 

Saksikan juga video menarik berikut:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya