Liputan6.com, Jakarta Hari ini, Senin, 21 September 2020 kasus konfirmasi COVID-19 bertambah 4.176 di Indonesia. Dari tambahan ini, maka sudah ada 248.852 kasus di Indonesia.
Dari laporan 34 provinsi hari ini, DKI Jakarta yang paling banyak yakni 1.352 kasus baru COVID-19. Sehingga, secara akumulatif ada 63.318 kasus COVID-19 di ibukota Indonesia ini seperti dikutip data Satuan Tugas Penanganan COVID-19.
Di bawahnya ada Jawa Barat tapi angkanya jauh di bawah DKI, yakni 680. Sehingga di Jawa Barat kini sudah ada 17.502 kasus konfirmasi COVID-19.
Advertisement
Disusul dengan Jawa Timur (368), Jawa Tengah (238), dan Sumatera Barat (181).
Untuk kasus sembuh, hari ini bertambah 3.470 sehingga akumulasinya adalah 180.797 orang. Sementara yang meninggal tambahannya cukup banyak yakni 124 dengan akumulasi 9.677.
Infografis Tenggat 2 Pekan Turunkan Kasus Harian Covid-19.
Advertisement