Ahn Hyo Seop Donasikan Rp588 Juta untuk Anak-Anak di Seluruh Dunia

Ahn Hyo Seop Sumbang Rp588 Juta ke UNICEF Korea untuk Rayakan Hari Anak

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 05 Mei 2024, 09:36 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2024, 09:36 WIB
Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea (Instagram @imhyoseop)
Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea (Instagram @imhyoseop)

Liputan6.com, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, telah menyumbangkan 50 juta Won atau sekitar Rp588 juta kepada UNICEF Korea untuk mendukung anak-anak di seluruh dunia dalam perayaan Hari Anak.

Berdasarkan laporan yang dirilis pada 4 Mei 2024, sebelum memberikan sumbangan, Ahn Hyo Seop telah berpartisipasi dalam sebuah video untuk kampanye 'Tim UNICEF'. Kampanye online ini merupakan inisiatif yang dikembangkan oleh UNICEF Korea sejak 2018 untuk mendukung anak-anak di seluruh dunia.

Donasi yang diberikan oleh Ahn Hyo Seop akan digunakan untuk membantu anak-anak yang tidak dapat merayakan Hari Anak dengan bahagia karena terdampak oleh perang, bencana alam, kemiskinan, dan penyakit.

Dikutip dari Allkpop pada Minggu, 5 Mei 2024, video dan foto kampanye Ahn Hyo Seop untuk 'Tim UNICEF' dijadwalkan akan dirilis pada 27 Mei waktu Korea Selatan.

Pengumuman ini juga disampaikan melalui unggahan di akun Instagram @unicef_kr dan mendapat respons positif dari para penggemarnya.

"Terima kasih telah membuat kami bangga, Pauljjak," tulis akun @hyoseopwardrobe.

"Terima kasih kepada aktor kami yang baik hati, Hyo Seop! Semoga cintanya menyebar kepada anak-anak itu, dan membuat kehidupan mereka lebih baik," tulis @zomilaw.

 

Perbuatan Baik yang Dilakukan Ahn Hyo Seop

Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea  (Lotte Entertainment via Soompi)
Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea (Lotte Entertainment via Soompi)

Ahn Hyo Seop telah secara konsisten melakukan berbagai kegiatan amal.

Tahun lalu, dia menyumbangkan bakatnya sebagai pemandu audio untuk pameran seni penyandang disabilitas berjudul 'Your World I Live In', seperti dikutip Newsis.

Dia juga menyumbangkan 50 juta Won sebagai bantuan bagi korban bencana melalui Hope Bridge National Disaster Relief Association.

 

 

Respons UNICEF Korea Terhadap Kebaikan Ahn Hyo Seop

Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea (Instagram @imhyoseop)
Aktor Korea Selatan, Ahn Hyo Seop, Sumbang Rp588 Juta untuk UNICEF Korea (Instagram @imhyoseop)

Kepala Eksekutif Komite UNICEF Korea, Jo Mijin, mengatakan,"Partisipasi Anda dalam kampanye 'Tim UNICEF' dan sumbangan yang berharga telah menjadi kekuatan besar dalam menjaga kebahagiaan anak-anak di seluruh dunia."

Dia juga menambahkan, "Kami sangat berterima kasih kepada Ahn Hyo Seop yang telah bergabung dengan Komite UNICEF Korea dengan cinta yang tulus terhadap anak-anak di seluruh dunia."

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya